Sejarah Valentin Castellanos, Pemain Pertama di Abad 21 Bikin Quattrick ke Gawang Real Madrid

Rabu, 26 April 2023 - 07:37 WIB
loading...
Sejarah Valentin Castellanos, Pemain Pertama di Abad 21 Bikin Quattrick ke Gawang Real Madrid
Pemain Girona Valentin Castellanos menjadi menjadi bintang saat timnya melumat Real Madrid/Foto/Reuters
A A A
GIRONA - Pemain Girona Valentin Castellanos menjadi menjadi bintang saat timnya mempermalukan Real Madrid pada jornada ke-31 La Liga Spanyol 2022/2023. Penyerang berusia 24 tahun itu mencetak quattrickdalam kemenangan 4-2 di Montilivi, Rabu (26/4/2023) dini hari WIB.

Pemain kelahiran Mendoza, Argentina, 3 Oktober 1998, itu menjadi yang pertama dalam 75 tahun yang mencetak empat gol ke gawang Madrid dalam pertandingan La Liga Spanyol. Pemain terakhir yang mencetak 4 gol atau lebih ke gawang Madrid adalah Esteban Echevarria dari Real Oviedo. Echevarria mengemas 5 gol dalam kemenangan 7-1 pada Desember 1947.



Menurut catatan Opta, Castellanos juga menjadi pemain pertama yang mencetak empat gol dalam satu pertandingan La Liga melawan Real Madrid di abad ke-21.

Castellanos membuktikan Madrid bisa dirusak dengan perorma terbaikya. Pemain pinjaman dari New York City FC itu mencetak dua gol di awal setiap babak. Castellanos telah menghukum Madrid yang tidak disiplin dalam bertahan.



Castellanos membuka keran golnya pada menit ke-12'. Castellanos yang tidak terkawal masuk dari jarak dekat menyusul umpan silang dari Miguel Gutierrez.

Girona menggandakan keunggulan mereka pada menit ke-24', ketika Castellanos memanfaatkan umpan panjang, masuk ke kotak penalti dan melepaskan tembakan rendah di bawah kiper Andriy Lunin.

Penyerang Real Madrid Vinicius Jr memperkecil ketertinggalan pada menit ke-34'. Viniciusyang tidak terkawal di tiang jauh menanduk umpan silang Marco Asensio.

Tapi, Castellanos kembali membuat fans Madrid terdiam ketika mencetak hat-trick saat babak kedua memasuki 36 detik atau menit ke-46. Dia menyapu bola dengan sepakan setengah voli kaki kanan setelah pertahanan Real Madrid memberinya ruang di dalam kotak.

Pemain Argentina itu kembali sendirian di dalam kotak penalti dan mencetak gol keempatnya malam itu pada menit ke-62, sebelum digantikan 10 menit kemudian. Itu merupakan gol ke-11 di La Liga musim ini. Sementara Lucas Vazquez mencetak gol hiburan Madrid dari jarak dekat pada menit ke-85.

Hasil itu membuat Girona bertengger di urutan kesembilan klasemen sementara Liga Spanyol 2022/2023 dengan 41 poin. Pasukan Michel terbukti menjadi lawan yang merepotkan bagi Real Madrid musim ini, dengan pertandingan sebelumnya di Santiago Bernabeu berakhir 1-1 pada bulan Oktober.

Girona memiliki persentase kemenangan terbaik (50%). Dari 6 laga mereka menang 3, imbang 1, dan kalah 2. Rasio gol per pertandingan juga menjadi yang terbaik dengan 2,16, atau 13 gol dalam 6 pertandingan (minimal tiga pertandingan) melawan Real Madrid dibandingkan tim lain dalam sejarah LaLiga.

Bagi Real Madrid, dengan tujuh pertandingan tersisa, peluang Pasukan Carlo Ancelotti merebut gelar liga musim ini kian tipis. Madrid di urutan keduadengan 65 poin, terpaut 11 poin dari Barcelona, yang bisa memperpanjang keunggulan mereka jika menang atas tim urutan ke-10 Rayo Vallecano pada hari Rabu.

(sha)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.5176 seconds (0.1#10.140)