5 Pemain Termahal Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023
loading...
A
A
A
JAKARTA - Timnas Indonesia U-22 akan memulai perjalanan mereka di SEA Games 2023 dengan melawan Filipina U-22 pada Sabtu, (29/4/2023). Sebelumnya, PSSI telah mengumumkan deretan pemain yang akan membela timnas Indonesia U-22.
Dari sekitar 20 pemain yang dipanggil, beberapa di antaranya memiliki nilai pasar termahal. Berikut daftar lima pemain termahal Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023:
Bek Persija Jakarta, Rizky Ridho, turut masuk dalam daftar pemain yang dibawa Indra Sjafri ke SEA Games 2023. Menurut data Transfermarkt, nilai pasar Rizky Ridho mencapai Rp5,65 miliar, menjadikannya sebagai pemain termahal di skuad Timnas Indonesia U-22.
2. Pratama Arhan - Tokyo Verdy
Pratama Arhan, bek kiri asal klub Tokyo Verdy, memiliki nilai pasar mencapai Rp4,35 miliar. Sebagai pemain abroad, pengalamannya diharapkan membawa kontribusi besar bagi Timnas Indonesia U-22.
Beckham Putra adalah salah satu talenta muda Timnas Indonesia. Meski usianya masih terbilang cukup muda, dia telah tampil bersama Persib Bandung di Liga 1 musim lalu. Saat ini, nilai pasar Beckham Putra mencapai Rp4,35 miliar.
Penampilan apik Ramadhan Sananta bersama PSM Makassar di Liga 1 musim lalu menjadikannya salah satu incaran klub-klub lain musim depan. Dia turut dipanggil untuk berlaga di SEA Games Kamboja dan akan menjadi andalan lini depan Timnas Indonesia U-22. Menurut data Transfermarkt, nilai pasar Sananta mencapai Rp4,35 miliar.
Marselino Ferdinan memiliki nilai pasar mencapai Rp3,91 miliar. Pemain KMSK Deinze ini menjadi langganan Timnas Indonesia di berbagai jenjang usia, termasuk senior sekalipun. Dengan usianya yang masih sangat muda, Marselino menjadi harapan besar bagi Timnas Indonesia ke depannya. Selain itu, beberapa pemain Timnas Indonesia U-22 lainnya seperti Irfan Jauhari, Rio Fahmi, Bagas Kaffa, dan Alfeandra Dewangga juga memiliki nilai pasar senilai Rp3,91 miliar.
Dari sekitar 20 pemain yang dipanggil, beberapa di antaranya memiliki nilai pasar termahal. Berikut daftar lima pemain termahal Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023:
1. Rizky Ridho - Persija Jakarta
Bek Persija Jakarta, Rizky Ridho, turut masuk dalam daftar pemain yang dibawa Indra Sjafri ke SEA Games 2023. Menurut data Transfermarkt, nilai pasar Rizky Ridho mencapai Rp5,65 miliar, menjadikannya sebagai pemain termahal di skuad Timnas Indonesia U-22.
2. Pratama Arhan - Tokyo Verdy
Pratama Arhan, bek kiri asal klub Tokyo Verdy, memiliki nilai pasar mencapai Rp4,35 miliar. Sebagai pemain abroad, pengalamannya diharapkan membawa kontribusi besar bagi Timnas Indonesia U-22.3. Beckham Putra - Persib Bandung
Beckham Putra adalah salah satu talenta muda Timnas Indonesia. Meski usianya masih terbilang cukup muda, dia telah tampil bersama Persib Bandung di Liga 1 musim lalu. Saat ini, nilai pasar Beckham Putra mencapai Rp4,35 miliar.
4. Ramadhan Sananta - PSM Makassar
Penampilan apik Ramadhan Sananta bersama PSM Makassar di Liga 1 musim lalu menjadikannya salah satu incaran klub-klub lain musim depan. Dia turut dipanggil untuk berlaga di SEA Games Kamboja dan akan menjadi andalan lini depan Timnas Indonesia U-22. Menurut data Transfermarkt, nilai pasar Sananta mencapai Rp4,35 miliar.
5. Marselino Ferdinan - KMSK Deinze
Marselino Ferdinan memiliki nilai pasar mencapai Rp3,91 miliar. Pemain KMSK Deinze ini menjadi langganan Timnas Indonesia di berbagai jenjang usia, termasuk senior sekalipun. Dengan usianya yang masih sangat muda, Marselino menjadi harapan besar bagi Timnas Indonesia ke depannya. Selain itu, beberapa pemain Timnas Indonesia U-22 lainnya seperti Irfan Jauhari, Rio Fahmi, Bagas Kaffa, dan Alfeandra Dewangga juga memiliki nilai pasar senilai Rp3,91 miliar.
(sto)