Perenang Indonesia Flairene Candrea Jadi Pembawa Merah Putih di Defile SEA Games 2023

Kamis, 04 Mei 2023 - 20:11 WIB
loading...
Perenang Indonesia Flairene...
Perenang Indonesia Flairene Candrea Jadi Pembawa Merah Putih di Defile SEA Games 2023. Foto: NOC Indonesia
A A A
JAKARTA - Atlet renang Indonesia, Flairene Candrea Wonomiharjo, dipilih sebagai pembawa bendera atau flag bearer Kontingen Indonesia dalam defile pembukaan SEA Games 2023 di Kamboja.

Pada saat defile, sekitar 45 orang dari Kontingen Tim Indonesia, yang terdiri dari 25 atlet dan ofisial, serta 15 perwakilan Tim CdM dan Komite Eksekutif NOC Indonesia, akan bergabung. Cabang olahraga yang akan berpartisipasi dalam defile adalah karate, teqball, renang, pencak silat, dan sepak takraw.



Flairene, yang telah memenangkan medali emas di nomor 100 meter gaya punggung pada SEA Games 2021 di Vietnam, sangat bangga dan bersemangat karena bisa mewakili Indonesia di Asia Tenggara dengan membawa bendera Merah Putih.

“Sebuah kehormatan dan pastinya saya sangat senang sekali bisa menjadi representasi Indonesia di Asia Tenggara dengan membawa bendera Merah Putih. Ini kesempatan yang tidak mungkin saya tolak. Pokoknya saya sangat bangga,” ungkap Flair dalam keterangan resmi NOC Indonesia, Kamis (4/5/2023).
Perenang Indonesia Flairene Candrea Jadi Pembawa Merah Putih di Defile SEA Games 2023

CdM Tim Indonesia, Lexyndo Hakim, menyatakan bahwa defile ini adalah penampilan terbaik yang dapat dipersembahkan untuk para peserta dari negara-negara ASEAN dan memperkenalkan wajah Indonesia serta kekuatan Indonesia dalam SEA Games 2023 di Kamboja.

Tim Indonesia menurunkan 599 atlet yang akan berpartisipasi di 31 cabang olahraga pada SEA Games kali ini. Mereka berharap untuk minimal mempertahankan peringkat ketiga yang diraih pada SEA Games Vietnam tahun lalu, dengan target 60 medali emas. CdM Lexy, yang baru tiba di Kamboja pada Rabu (3/5/2023) dan akan menghadiri pembukaan pada Jumat (5/5/2023), terus berkeliling mengunjungi cabor-cabor untuk memberikan dukungan.

"SEA Games ini merupakan bentuk solidaritas negara-negara ASEAN yang bersahabat. Kita harus berperan aktif dan mengambil peran di SEA Games ini. Selain itu, SEA Games ini juga merupakan batu loncatan bagi Tim Indonesia untuk mempersiapkan diri menuju Asian Games 2022 di Hangzhou dan Olimpiade 2024 di Paris," kata Lexy.

SEA Games Kamboja 2023 ini merupakan edisi ke-32 dan merupakan kali pertama Kamboja menjadi tuan rumah untuk pesta olahraga multievent solidaritas negara-negara ASEAN.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Indra Sjafri Dipecat...
Indra Sjafri Dipecat dari Timnas Indonesia U-20, tetapi Ditunjuk untuk SEA Games 2025
Selam Absen di SEA Games...
Selam Absen di SEA Games 2025, POSSI Pertimbangkan Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Asia Tenggara Fin Swimming
Jadwal Lengkap 3 Timnas...
Jadwal Lengkap 3 Timnas Indonesia Garuda Muda di Tahun 2025
Gelar Kongres, PB FOBI...
Gelar Kongres, PB FOBI Targetkan Barongsai Tampil di SEA Games dan Asian Games
Limbang Tacik Taa, Kompetisi...
Limbang Tacik Ta'a, Kompetisi Renang Perairan Terbuka Tuntas Digelar
Luar Biasa! Joe Aditya...
Luar Biasa! Joe Aditya Borong 7 Emas di PON XXI Aceh-Sumut 2024
Hasil Renang Olimpiade...
Hasil Renang Olimpiade Paris 2024: Joe Aditya dan Azzahra Permatahani Gagal ke Semifinal
Opening Ceremony Olimpiade...
Opening Ceremony Olimpiade Paris 2024 Berlangsung Menawan, Kontingen Indonesia Tampil Elegan
Ambisi Maryam March...
Ambisi Maryam March Maharani di Olimpiade Paris 2024
Rekomendasi
Menko Polkam Bentuk...
Menko Polkam Bentuk Desk Penanganan Karhutla dan Pelindungan Pekerja Migran
Pabrik MinyaKita Tak...
Pabrik MinyaKita Tak Sesuai Takaran Resmi Ditutup, Ini Pemiliknya
MNC University dan Kanwil...
MNC University dan Kanwil DJP Jakarta Barat Perkuat Sinergi dalam Edukasi Pajak dan Pengembangan Tax Center
Berita Terkini
Jadwal dan Link Streaming...
Jadwal dan Link Streaming Formula 1 Louis Vuitton Australian Grand Prix 2025
37 menit yang lalu
Bos UFC Dana White Rambah...
Bos UFC Dana White Rambah Tinju, Ryan Garcia Beri Peringatan Keras!
1 jam yang lalu
Patrick Kluivert Efek,...
Patrick Kluivert Efek, Mees Hilgers: Kehadirannya Ciptakan Antusiasme!
2 jam yang lalu
Hasil Undian Piala Sudirman...
Hasil Undian Piala Sudirman 2025: Indonesia Hadapi Tantangan Berat di Grup D!
2 jam yang lalu
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
3 jam yang lalu
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
4 jam yang lalu
Infografis
Pemain Termahal di Asia...
Pemain Termahal di Asia Tenggara 2025, Indonesia Mendominasi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved