Johann Zarco Puas Amankan Podium Ketiga di MotoGP Jerman 2023
loading...
A
A
A
HOHENSTEIN-ERNSTTHAL - Johann Zarco puas naik podium ketiga di balapan utama MotoGP Jerman 2023.Pembalap Pramac Ducati itu kini naik ke posisi empat klasemen sementara pembalap MotoGP 2023 dengan koleksi 109 poin.
Zarco start dari posisi keempat dan sempat terlempar ke posisi lima dalam balapan yang berlangsung sepanjang 30 lap di Sirkuit Sachsenring, Minggu (18/6/2023) malam WIB. Pembalap asal Prancis itu sempat kesulitan menyalip empat pembalap di depannya, Jorge Martin, Francesco Bagnaia, Luca Marini dan Brad Binder hingga lap keenam.
Namun, setelah itu Zarco berhasil mendahului Marini yang mulai melambat. Kemudian, menemprti tempat ketiga setelah Binder terjatuh di pertengahan balapan. Sempat bersaing sengit dengan Marco Bezzecchi, Zarco pun bisa mempertahankan posisi ketiganya hingga melewati garis finis, tujuh detik di belakang rekan setimnya, Jorge Martin, yang keluar sebagai pemenang.
Itu menjadi podium kelas utama ke-19 yang diraih pembalap berusia 32 tahun itu. Tapi, sejauh ini Zarco belum mendapatkan kemenangan perdana di kelas MotoGP sejak kalipromosi pada 2017 lalu Bersama Tech3 Yamaha.
Kemenangan seperti tinggal menunggu waktu sebab Zarco mampu memperpanjang penampilan konsistennya musim ini. Dia telah naik podim ketiga sebanyak tiga kali berturut-turut setelah sebelumnya mendapat hasil yang sama di MotoGP Prancis dan Italia 2023.
“Saya cukup puas dengan penampilan saya, karena start saya kali ini juga impresif,” kata Zarco dilansir dari Speedweek, Senin (19/6/2023).
"Motornya bekerja dengan baik sejak awal balapan. Saya bisa langsung mengikutinya karena ban belakang memberikan cengkeraman yang sangat baik."
Zarco mengungkapkan, Bezzecchi sangat kuat di zona pengereman, sehingga dia kesulitan menyalipnya. Kemudian Aleix tiba dengan ban belakang lunak dan Zarco mencoba mengatasi dirinya dengan mengatur kecepatan yang baik secepat mungkin untuk mengejar pembalap di depannya.
“Setelah lap pertama saya merasa bahwa saya memiliki kecepatan yang saya inginkan dan kemudian mencoba untuk bertarung seberani mungkin dan memulai manuver menyalip yang bersih. Marini dan Binder cukup cepat, tapi saya berhasil mengejar mereka," tuturnya.
Zarco menjelaskan bagaimana dirinya sangat fokus mengamankan tempat ketiga di Jerman. Dia sempat melakukan kesalahan di lap terakhir, namun masih bisa menjaga jarak dari Bezzecchi.
“Tiba-tiba saya sendirian dengan Brad Binder. Saya pikir saya harus berhati-hati dengan ban, tetapi setelah Brad melakukan kesalahan di Tikungan 8, dia jatuh,” jelas rider kelahiran Cannes itu.
“Kemudian tibalah fase di mana Bezzecchi menekan saya. Saya melakukan upaya besar untuk memastikan jarak antara dia dan saya."
"1,5 detik adalah celah yang bagus, tetapi juga bisa dipertaruhkan dalam hitungan detik. Saya benar-benar fokus, tapi saya membuat kesalahan kecil di lap terakhir, tapi itu masih cukup untuk membuat Bezzecchi tetap terkendali,” pungkasnya.
Dalam sprint di Jerman Zarco berhasil mengamankan tempat kelima. Keberhasilannya naik podium ketiga dalam balapan utama pun membuatnya naik ke posisi empat klasemen sementara MotoGP 2023 dengan koleksi 109 poin. Dia terpaut 17 angka dari Bezzecchi yang ada tepat di atasnya dan unggul 13 poin dari Binder.
Lihat Juga: Profil David Alonso, Pembalap Moto3 Juara GP Barcelona 2024 Pemilik Kemenangan Terbanyak dalam Semusim!
Zarco start dari posisi keempat dan sempat terlempar ke posisi lima dalam balapan yang berlangsung sepanjang 30 lap di Sirkuit Sachsenring, Minggu (18/6/2023) malam WIB. Pembalap asal Prancis itu sempat kesulitan menyalip empat pembalap di depannya, Jorge Martin, Francesco Bagnaia, Luca Marini dan Brad Binder hingga lap keenam.
Namun, setelah itu Zarco berhasil mendahului Marini yang mulai melambat. Kemudian, menemprti tempat ketiga setelah Binder terjatuh di pertengahan balapan. Sempat bersaing sengit dengan Marco Bezzecchi, Zarco pun bisa mempertahankan posisi ketiganya hingga melewati garis finis, tujuh detik di belakang rekan setimnya, Jorge Martin, yang keluar sebagai pemenang.
Itu menjadi podium kelas utama ke-19 yang diraih pembalap berusia 32 tahun itu. Tapi, sejauh ini Zarco belum mendapatkan kemenangan perdana di kelas MotoGP sejak kalipromosi pada 2017 lalu Bersama Tech3 Yamaha.
Kemenangan seperti tinggal menunggu waktu sebab Zarco mampu memperpanjang penampilan konsistennya musim ini. Dia telah naik podim ketiga sebanyak tiga kali berturut-turut setelah sebelumnya mendapat hasil yang sama di MotoGP Prancis dan Italia 2023.
“Saya cukup puas dengan penampilan saya, karena start saya kali ini juga impresif,” kata Zarco dilansir dari Speedweek, Senin (19/6/2023).
"Motornya bekerja dengan baik sejak awal balapan. Saya bisa langsung mengikutinya karena ban belakang memberikan cengkeraman yang sangat baik."
Zarco mengungkapkan, Bezzecchi sangat kuat di zona pengereman, sehingga dia kesulitan menyalipnya. Kemudian Aleix tiba dengan ban belakang lunak dan Zarco mencoba mengatasi dirinya dengan mengatur kecepatan yang baik secepat mungkin untuk mengejar pembalap di depannya.
“Setelah lap pertama saya merasa bahwa saya memiliki kecepatan yang saya inginkan dan kemudian mencoba untuk bertarung seberani mungkin dan memulai manuver menyalip yang bersih. Marini dan Binder cukup cepat, tapi saya berhasil mengejar mereka," tuturnya.
Zarco menjelaskan bagaimana dirinya sangat fokus mengamankan tempat ketiga di Jerman. Dia sempat melakukan kesalahan di lap terakhir, namun masih bisa menjaga jarak dari Bezzecchi.
“Tiba-tiba saya sendirian dengan Brad Binder. Saya pikir saya harus berhati-hati dengan ban, tetapi setelah Brad melakukan kesalahan di Tikungan 8, dia jatuh,” jelas rider kelahiran Cannes itu.
“Kemudian tibalah fase di mana Bezzecchi menekan saya. Saya melakukan upaya besar untuk memastikan jarak antara dia dan saya."
"1,5 detik adalah celah yang bagus, tetapi juga bisa dipertaruhkan dalam hitungan detik. Saya benar-benar fokus, tapi saya membuat kesalahan kecil di lap terakhir, tapi itu masih cukup untuk membuat Bezzecchi tetap terkendali,” pungkasnya.
Dalam sprint di Jerman Zarco berhasil mengamankan tempat kelima. Keberhasilannya naik podium ketiga dalam balapan utama pun membuatnya naik ke posisi empat klasemen sementara MotoGP 2023 dengan koleksi 109 poin. Dia terpaut 17 angka dari Bezzecchi yang ada tepat di atasnya dan unggul 13 poin dari Binder.
Lihat Juga: Profil David Alonso, Pembalap Moto3 Juara GP Barcelona 2024 Pemilik Kemenangan Terbanyak dalam Semusim!
(sha)