Hasil Final Taipei Open 2023: Dramatis, Ana/Tiwi Gagal Juara!

Minggu, 25 Juni 2023 - 15:19 WIB
loading...
Hasil Final Taipei Open 2023: Dramatis, Ana/Tiwi Gagal Juara!
Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi gagal menyumbangkan gelar di Taipei Open 2023 setelah dikalahkan Lee Yu Lim/Shin Seung Chan / Foto: PBSI
A A A
Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi gagal menyumbangkan gelar di Taipei Open 2023 setelah dikalahkan Lee Yu Lim/Shin Seung Chan melalui pertarungan sengit rubber game 21-18, 17-21, dan 17-21.di Tian-Mu Arena, Minggu (25/6/2023). Dengan demikian, Indonesia hanya mampu membawa pulang satu gelar dari turnamen BWF Super 300.

Ana/Tiwi sapaan akrabnya tampil penuh percaya diri sejak game pertama. Ganda putri Indonesia ini mampu unggul 11-9 pada interval pertama.

Setelah jeda, Lee/Shin sempat memberikan perlawanan sengit. Beruntung, Ana/Tiwi mampu memberikan smash keras hingga akhirnya merebut game pertama dengan 21-18.



Di game kedua, Ana/Tiwi sempat keteteran dengan skema permainan agresif Lee/Shin. Ganda putri Indonesia pun tertinggal 2-6.

Pasangan Korea terus menambah perbendaharaan poin sebelum akhirnya unggul 11-6 di interval kedua. Selepas jeda, Ana/Tiwi berhasil mencuri satu poin menjadi 7-11.

Namun pasangan unggulan kelima di turnamen Taipei Open 2023 mendapatkan tekanan dari Ana/Tiwi. Pasangan peringkat 13 dunia itu berhasil memperkecil kedudukan menjadi 17-18.



Sayangnya, ketika perolehan poin terpaut satu angka. Ana/Tiwi justru gagal menambah dan harus puas kehilangan game kedua dengan skor 17-21.

Di game penentuan, Ana/Tiwi lebih menekan. Hasilnya, mereka mampu unggul 7-3. Ana/Tiwi akhirnya hanya mampu unggul satu angka (11-10) di interval ketiga.

Setelah rehat, Lee/Shin justru berhasil membalikkan keadaan menjadi 15-14. Kesalahan demi kesalahan yang dilakukan Ana/Tiwi membuat pasangan Korea dengan mudah merebut setiap poin dan menutup laga dengan skor 21-17.

Hasil minor ini membuat Ana/Tiwi gagal membawa pulang gelar Taipei Open 2023. Tak hanya itu saja, mereka juga belum pernah menang melawan Lee/Shin dalam tiga pertemuan terakhir.

(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1866 seconds (0.1#10.140)