Fabio Quartararo Naik Meja Operasi Pasca Kecelakaan di MotoGP Belanda 2023

Selasa, 27 Juni 2023 - 02:02 WIB
loading...
Fabio Quartararo Naik...
Fabio Quartararo mengungkap kondisinya pasca kecelakaan di balapan utama MotoGP Belanda 2023/Foto/Reuters
A A A
ASSEN - Fabio Quartararo mengungkap kondisinya pasca kecelakaan di balapan utama MotoGP Belanda 2023, Minggu (25/6/2023). Pembalap Monster Energy Yamaha itu harus menjalani operasi untuk memulihkan kondisinya.

El Diablo -julukan Quartararo- menjalani akhir pekan terbaiknya di MotoGP Belanda 2023
setelah tampil buruk di awal musim. Rider asal Prancis itu finis di posisi enam besar dalam sesi latihan.



Selain itu, dia bertengger di posisi keempat pada sesi kualifikasi. Puncaknya, Quartararo naik podium ketiga dalam sesi sprint, meski itu didapat setelah Brad Binder dijatuhi penalti tiga detik sehingga membuat posisinya naik. Itu podium kedua Quartararo sepanjang musim ini.



Namun, akhir pekan yang manis ini ditutup dengan hasil buruk pada balapan utama. Start dari posisi keempat, Quartararo tercecer ke posisi 12 setelah balapan dimulai.

Pada lap ketiga, juara MotoGP 2021 itu naik ke urutan ketujuh. Namun, dia tergelincir saat menikung dan menabrak rekan senegaranya dari Pramac Ducati, Johann Zarco.

Quartararo tampak kesakitan akibat insiden tersebut, tapi dia mampu bangkit setelah mendapat pertolongan dari Zarco dan para marshall.

Usai balapan, Quartararo mengungkapkan lengannya terkilir akibat kecelakaan itu. Sementara ibu jari kaki kirinya yang patah akibat insiden sebelumnya ketika dia berlari di Amsterdam jelang tampil, menjadi semakin parah setelah terjatuh dalam balapan dan membutuhkan tindakan operasi.

"Sikut saya terpelintir. Sayangnya, hal-hal seperti ini terjadi. Pemulihannya memang tidak akan memakan waktu lama,” kata Quartararo dilansir dari Speedweek, Senin (26/6/2023).
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
5 Banjir Besar yang...
5 Banjir Besar yang Menghantui Balapan Formula 1 dan MotoGP Sepanjang Sejarah
Klasemen MotoGP 2025:...
Klasemen MotoGP 2025: Marc Marquez Kokoh di Puncak Usai Menangi MotoGP Thailand
Marc Marquez Kampiun...
Marc Marquez Kampiun MotoGP Thailand 2025, Sempat Dikudeta sang Adik!
Marc Marquez Juara Sprint...
Marc Marquez Juara Sprint Race MotoGP Thailand 2025
Hasil Kualifikasi MotoGP...
Hasil Kualifikasi MotoGP Thailand 2025: Marc Marquez Pole Position
Menpora Jamin Efisiensi...
Menpora Jamin Efisiensi Anggaran Tak Ganggu Ajang Internasional
Seri Pembuka MotoGP...
Seri Pembuka MotoGP Berlangsung Pekan Ini! Simak Jadwal dan Link Streamingnya
Jorge Martin Absen di...
Jorge Martin Absen di MotoGP Thailand 2025: Aprilia Racing Tunjuk Lorenzo Savadori!
Rekomendasi
Jaga Iklim Investasi,...
Jaga Iklim Investasi, Pemerintah Harus Berikan Kepastian Hukum Industri Sawit
KIKO SEASON 4 Eps. Food...
KIKO SEASON 4 Eps. Food Bandits di RCTI - Minggu, 16 Maret 2025 Jam 06.00 Pagi
Belanja Pemerintah Pusat...
Belanja Pemerintah Pusat Tembus Rp211,5 Triliun, Paling Boros Buat Gaji PNS dan Bansos
Berita Terkini
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
6 menit yang lalu
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
54 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
2 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
4 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
5 jam yang lalu
Infografis
4 Pemain yang Mencetak...
4 Pemain yang Mencetak Gol Bunuh Diri di Piala Asia 2023
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved