Sulit Kejar Juve, Inter Mulai Pikirkan Liga Europa

Senin, 27 Juli 2020 - 11:36 WIB
loading...
A A A
“Ini adalah pertandingan penting. Tidak mudah bermain melawan Milan akhir-akhir ini. Saya menganggap kami mendapatkan poin yang sangat bagus,” kata Gasperini. (Lihat videonya: 7 Langkah Amankan Tayangan YouTube untuk Anak-anak)

Sama seperti Gasperini, pelatih AC Milan Stefano Pioli juga senang dengan satu poin yang didapat. Menurut dia, terpenting para pemainnya tampil ngotot dan ingin memenangkan pertandingan. Saat ini I Rossoneri menempati posisi keenam (61 poin) yang merupakan zona kualifikasi Liga Europa musim depan.

Tetapi, peluang lolos ke babak utama Liga Europa masih terbuka lantaran hanya tertinggal satu poin dari penghuni peringkat kelima AS Roma. Menurut Pioli, tugas utamanya adalah membawa Milan meraih hasil positif di dua pertandingan tersisa melawan Sampdoria, Kamis (30/7), dan Cagliari, Minggu (2/8), sebelum melakukan evaluasi guna membangun tim lebih kuat di musim depan.

“Kami adalah Milan, kami harus terus berkembang. Kami ingin fokus di dua pertandingan tersisa, beristirahat, dan memulai musim baru. Kami ingin melanjutkan apa yang telah kami lakukan. jika dapat meningkatkannya, kami akan melakukannya,” kata Pioli. (Alimansyah)
(ysw)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1411 seconds (0.1#10.140)