Jon Jones vs Stipe Miocic, Siapa Pemenang Kelas Berat UFC yang Dijagokan Francis Ngannou?

Rabu, 25 Oktober 2023 - 03:03 WIB
loading...
Jon Jones vs Stipe Miocic,...
Jon Jones bakal mempertaruhkan sabuk juara kelas berat UFC dengan menghadapi Stipe Miocic di Madison Square Garden, 12 November 2023 mendatang / Foto: Sportskeeda
A A A
Jon Jones bakal mempertaruhkan sabuk juara kelas berat UFC dengan menghadapi Stipe Miocic di Madison Square Garden, 12 November 2023 mendatang. Pertemuan itu disebut-sebut menjadi salah salah satu duel terbesar di UFC.

Tak aneh jika ada penilaian tersebut. Apalagi Francis Ngannou turut berkomentar jelang pertarungan perebutan kelas berat UFC tersebut.

Mantan juara kelas berat UFC itu punya pandangannya terkait duel tersebut. Ngannou menyebut jika ia sudah mengantongi nama yang bakal keluar sebagai pemenangnya.



"Saya memilih Stipe Miocic (untuk menjadi pemenang). Secara gaya bertarung, Miocic (lebih unggul). Saya bertarung melawan Miocic dua kali dan menurut saya, dia tidak mendapatkan pujian yang layak diterimanya," kata Ngannou dilansir dari BJPenn, Selasa (24/10/2023).

Adapun Ngannou sudah dua kali berhadapan dengan Miocic saat masih berada di UFC. Dua pertemuan itu berakhir dengan satu kemenangan poin mutlak untuk Miocic dan satu kemenangan KO untuk Ngannou.

"Memang saya berhasil menang di laga kedua, tetapi saya bisa saja kalah darinya dalam duel saat itu. Saya tahu dia adalah petarung yang sangat hebat, dia bahkan bertarung dengan DC (Daniel Cormier) tiga kali dan bisa dilihat bagaimana caranya bertarung," tutur Ngannou.



Ngannou melihat bahwa Jones yang terbiasa bertarung di kelas berat ringan (light heavyweight) akan mengalami kesulitan. Menurutnya, dua kelas tersebut memiliki perbedaan yang cukup signifikan.

"Kelas berat adalah kelas yang baru bagi Jones dan saya rasa akan ada perbedaan sedikit dari light heavyweight. Kita tahu Jone adalah petarung kelas light heavyweight terbaik, tetapi di heavyweight, dia akan menemui sejumlah tantangan," pungkas Ngannou.

(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1642 seconds (0.1#10.140)