Jelang Lanjutan Liga 1, Penggawa Persib Punya Cara Sendiri Jaga Kemampuan

Kamis, 06 Agustus 2020 - 01:05 WIB
loading...
Jelang Lanjutan Liga...
Penggawa Persib Bandung terus melakukan persiapan untuk menyambut kelanjutan Liga 1 2020. Salah satunya dilakukan Kim Jeffrey Kurniawan. Foto: persib.co.id
A A A
BANDUNG - Penggawa Persib Bandung terus melakukan persiapan untuk menyambut kelanjutan Liga 1 2020 . Salah satunya dilakukan Kim Jeffrey Kurniawan. Jelang digelarnya latihan bersama, gelandang berusia 30 tahun itu kian fokus berlatih dengan caranya sendiri.

(Baca Juga: Ajax Benarkan Pernah Terjadi Kasus Positif Virus Corona )

Selain berlatih mandiri di rumah dengan metode tradisional, anggota Timnas Indonesia naturaliasasi asal Jerman ini rutin mengikuti latihan di lapangan mini soccer. Tujuannya untuk menjaga kemampuan agar tidak terlalu menurun.

"Kalau di sini (mini soccer) biasanya dua kali sepekan. Saya juga sangat perlu untuk menjaga sentuhan bola. Apalagi, sekarang sudah dekat ke waktu persiapan kompetisi," ujar Kim, disitus resmi Persib.

Kim memilih melakukan latihan dengan cara seperti ini karena hampir mirip pertandingan sepak bola sesungguhnya. Sebab, sejak pandemi virus Corona melanda Indonesia, semua laga dan sesi latihan bersama tim di tiadakan.

Pada sesi latihan tersebut, Kim tidak sendirian. Mantan pemain Persema Malang itu selalu ditemani beberapa rekan guna membantu program yang telah disusunnya. Namun, dia tidak menyebut siapa rekan yang dimaksud.

(Baca Juga: WBC Wajibkan Tyson vs Jones Pakai Pelindung Kepala dan Sarung Tinju 18 Ons )

"Ada beberapa program yang tidak bisa saya lakukan sendiri. Memang tidak ada seperti game internal atau terlalu banyak orang. Tapi, selalu ada teman dan itu cukup membuat saya menikmati variasi latihan tambahan ini," tutupnya.
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1015 seconds (0.1#10.140)