Marc Marquez: Pedro Acosta Bakal Membentuk Era Baru di MotoGP

Rabu, 15 November 2023 - 01:01 WIB
loading...
Marc Marquez: Pedro...
Marc Marquez: Pedro Acosta Bakal Membentuk Era Baru di MotoGP
A A A
SEPANG - Bintang Repsol Honda, Marc Marquez , memberikan pujian selangit kepada juara Moto2 2023, Pedro Acosta. Menurutnya, rider KTM Ajo bakal bersinar di masa depan dan bakal membentuk sebuah era sendiri di MotoGP.

Seperti diketahui, Acosta baru saja mengunci gelar juara Moto2 2023 pada akhir pekan lalu dalam balapan di GP Malaysia. Dengan dua seri tersisa, torehan 320,5 poin yang dicetaknya tak dapat dikejar lagi oleh para pesaingnya.



Titel tersebut pun membuat rider asal Spanyol itu mengoleksi gelar juara dunia keduanya setelah menyabet gelar juara Moto3 pada 2021 silam yang merupakan musim debutnya. Bahkan, dia juga menyandang titel Rookie of The Year Moto2 2021 dan 2022.

Berkat performa menjanjikan yang ditampilkannya itu, pembalap berusia 19 tahun tersebut diberikan promosi oleh KTM ke kelas MotoGP. Dia bakal melakukan debutnya di kelas utama pada 2024 mendatang bersama GASGAS Tech3 sebagai duet Augusto Fernandez.

Kehebatan Acosta sendiri telah membuat seorang Marc Marquez terpukau, bahkan sejak dia melakukan debutnya di Moto3 2021. Juara MotoGP enam kali itu pun menceritakan kembali bagaimana dirinya mulai mengagumi seorang Acosta.

“Saya menulis dalam tweet di Grand Prix Moto3 pertamanya bahwa saya sangat memikirkan Pedro. Saat itu saya sedang duduk terluka di sofa di rumah dan sempat menonton TV. Saya tidak ingat kata-kata apa yang saya pilih, tapi meski begitu jelas bagi saya bahwa Pedro bagus, sangat bagus,” kata Marquez dilansir dari Speedweek, Selasa (14/11/2023).

The Baby Alien -julukan Marquez- pun yakin Acosta bakal merajai MotoGP suatu hari nanti. Bahkan, menurutnya dia akan membentuk sebuah era sendiri dalam ajang balap motor paling bergengsi di dunia itu.

“Sejak saat itu, Pedro telah menunjukkan kemampuannya berkali-kali, dan angka-angka tersebut membuktikannya. Anda dapat mengumpulkan poin dengan cara yang sangat berbeda, misalnya melalui kesuksesan individu, seperti yang terjadi berulang kali. Namun jika seseorang selalu menang dan selalu mencetak poin bila memungkinkan, jika seseorang tidak membuang waktu dan selalu mengerahkan tenaga penuh, maka hasil seperti itu akan terjadi,” jelas rider berusia 30 tahun itu.

“Pedro akan banyak menjadi perbincangan di kelas MotoGP. Menurut pendapat saya, dia bisa dan akan membentuk sebuah era di kelas utama,” pungkasnya.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1154 seconds (0.1#10.140)