Greysia/Apriyani Kalah, Indonesia Gagal Juara Umum

Minggu, 28 Januari 2018 - 15:25 WIB
Greysia/Apriyani Kalah, Indonesia Gagal Juara Umum
Greysia/Apriyani Kalah, Indonesia Gagal Juara Umum
A A A
JAKARTA - Greysia Polii/Apriyani Rahayu belum mampu mengobati rasa penasarannya untuk menjuarai turnamen Indonesia Masters 2018. Bertanding di Istora Senayan, Minggu (28/1/2018), ganda putri Indonesia takluk Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi dengan dua game langsung 17-21, 12-21 dalam tempo waktu 48 menit.

Penampilan Greysia/Apriyani di game pertama masih kesulitan untuk mengembangkan permainan. Alhasil, Misaki/Ayaka dengan mudah mengontrol permainan ganda putri Indonesia.

Lima kesalahan dilakukan Apriyani selama di interval pertama. Kesalahan itu yang membuat lawan dengan mudah mencuri setiap poinnya 7-11. Selepas turun minum, tekanan belum berhenti.

Greysia/Apriyani tetap kesulitan untuk mengantisipasi setiap pukulan yang dilepaskan lawan. Namun begitu, bukan berarti dua pasangan tak mampu memberikan hiburan yang menarik buat penonton yang hadir di Istora Senayan.

Ini terjadi saat kedudukan 10-13. Saat itu keduanya melakukan 57 pukulan, dan aksi tersebut akhirnya dimenangkan Greysia/Apriyani saat Misaki tak mampu mengembalikan pukulan Greysia.

Tapi peristiwa itu tak mampu diulangi dan Greysia/Apriyani kian tertinggal jauh 13-17. Keunggulan tersebut membuat lawan makin percaya diri dan Misaki/Ayaka berhasil menutup game pertama dengan 17-21 dalam tempo 24 menit.

Game kedua, Greysia/Apriyani mulai berani melakukan tekanan ke lawan. Alhasil, ganda putri unggulan kedelapan Indonesia di turnamen ini pun mampu mengimbangi permainan Misaki Ayaka dengan 8-11.

Selepas interval kedua, Greysia/Apriyani makin kedodoran. Pasalnya, Misaki/Ayaka berhasil menjauh sekaligus menutup pertandingan dengan 12-21.

Berkat kemenangan ini Misaki/Ayaka berhasil memperlebar rekor pertemuan menjadi 3-0 atas Greysia/Apriyani. Kekalahan ini membuat Indonesia gagal menjadi juara umum di turnamen ini.

Pasalnya, sudah ada dua yang gagal meraih gelar di Indonesia Masters 2018 yakni Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir dan Greysia/Apriyani. Tuan rumah masih berpeluang untuk menambah gelar melalui sektor ganda putra yakni Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5875 seconds (0.1#10.140)