Yamaha: Kopling dan Rem buat Vinales- Quartararo Terpuruk

Rabu, 19 Agustus 2020 - 12:02 WIB
loading...
Yamaha: Kopling dan...
Kandidat juara MotoGP 2020, Fabio Quartararo dan Maverick Vinales mengalami penurunan. Itu terlihat ketika kedua pembalap menjalani balapan di Sirkuit Red Bull Ring, Austria, Minggu (16/8/2020) malam WIB / Foto: Twitter Monster Energy Yamaha
A A A
SPIELBERG - Kandidat juara MotoGP 2020, Fabio Quartararo dan Maverick Vinales mengalami penurunan. Itu terlihat ketika kedua pembalap menjalani balapan di Sirkuit Red Bull Ring, Austria, Minggu (16/8/2020) malam WIB.

Quartararo mengeluhkan masalah pengereman pada bagian pertama dan kedua balapan. Dia pun berharap bisa mendapat solusi dari masalah ini agar ia bisa tampil maksimal pada seri berikutnya di Sirkuit Red Bull Ring, akhir pekan ini. (Baca juga: Juara di GP Austria, Dovizioso : Kemenangan itu Tak Punya Arti )

"Jika saya tidak bisa mengerem seperti yang saya inginkan, saya bahkan tidak bisa mengendarai dengan gaya saya," tutur Quartararo dikutip dari Corsedimoto, Rabu (19/8).

Selain itu, masalah kecepatan M1 pasca menggunakan spesifikasi mesin baru juga mendapat sorotan dari Quartararo. Jika kedua masalah itu tidak dapat diatasi kemungkinan gelar juara dunia bisa hilang dari genggaman.

"Bagaimanapun, mesin saya tidak memiliki masalah, kecepatan maksimum kami bukanlah yang terbaik, kami lambat tetapi kami berusaha untuk meningkatkannya."

Di bagian terpisah, hal senada juga disampaikan Vinales. Dia mengeluhkan masalah kopling dan rem. Tidak diketahui apakah kuartet Yamaha berjalan dengan jumlah putaran mesin yang lebih rendah. (Baca juga: Tikungan Tusuk Konde di Sirkuit Red Bull Ring Dapat Perhatian Vinales )

"Kopling kepanasan dan saya melakukan tiga lap dengan kopling tergelincir. Saya juga mengangkat tangan dari Tikungan 1 ke Tikungan 3 agar tidak ada yang memukul saya, jadi mereka melewati saya di samping. Saya marah, itu sangat membuat frustrasi," pungkas Vinales.
(zil)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0776 seconds (0.1#10.24)