Joseph Parker Siap 'Perang' Lawan Chisora

Selasa, 12 Februari 2019 - 16:34 WIB
Joseph Parker Siap Perang Lawan Chisora
Joseph Parker Siap 'Perang' Lawan Chisora
A A A
LONDON - Petinju kelas berat Selandia Baru Joseph Parker menegaskan siap ‘perang’ melawan Dereck Chisora. Parker akan dipertemukan dengan Del Boy War -julukan Chisora- sebagai partai tambahan pertarungan Dillian Whyte, April mendatang

Pernyataan Parker diungkap setelah pekan lalu promotor Eddie Hearn menyatakan ingin mempertemukan Parker dengan Chisora di London sebagai bagian dari ekstravaganza (pertunjukan spektakuler) kelas berat.

Parker mengatakan kepada stasiun radio olahraga Inggris, talkSPORT, bahwa duel ini akan menjadi pertarungan yang sempurna, ketika dirinya ingin menaikan kembali peringkat kelas berat, setelah mengalami dua kekalahan berturut-turut di Inggris tahun lalu.

"Saya pikir, saat ini, tim saya fokus pada Chisora," kata Parker. "Chisora eksis sejak lama, punya banyak pengalaman.”

"Sepanjang pertarungan ini masuk akal bagi kedua tim, saya senang untuk terus maju. Saya siap berperang, saya tahu dia suka berperang."

Chisora jauh lebih berpengalaman daripada Parker, dengan 38 pertarungan selama kariernya, menang 29 dan kalah sembilan.

Empat kekalahan Chisora terjadi dalam delapan pertarungan terakhirnya, termasuk dua kali dikalahkan Whyte, yang juga mengalahkan Parker pada 2018.

"Performa yang dia perlihatkan pada pertarungan terakhir melawan Dillian Whyte, terlihat bagus," tambah Parker.

"Dia seperti memberi tekanan, juga pukulan yang dia lepaskan, dia benar-benar unggul dalam perolehan angka, sebelum knock out.”

"Sebagai seorang petarung, sepertinya dia punya kesempatan kedua dalam kariernya."

Selain itu, Parker juga senang jika mendapat kesempatan melawan Whyte sekali lagi. Whyte menjatuhkan Parker dua kali, sebelum petinju berusia 27 tahun itu KO di ronde terakhir.

"Itu pertarungan yang sangat dekat, dan saya akan menyukai kesempatan untuk pertandingan ulang dan melawannya lagi. Saya harus mengambil langkah untuk kembali ke atas dan untuk kembali ke level itu."

Parker juga menyatakan bahwa ada opsi lain di atas meja, tetapi dia tampaknya fokus pada pertarungan dengan Chisora yang berusia 35 tahun.

Nama lain dalam opsi itu adalah Oleksandr Usyk dari Ukraina, yang akan memulai debut kelas berat di bulan Mei.

Usyk adalah juara dunia kelas penjelajah dengan rekor 16-0, tetapi ingin naik kelas berat untuk mengambil yang terbaik di tinju.

Hearn memilih Parker sebagai salah satu dari tiga lawan Usyk - yang lainnya adalah Alexander Povetkin dari Rusia dan Luis Luisiziz dari Kuba.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.7331 seconds (0.1#10.140)