Ini 3 Alasan Tyson Fury Percaya Ruiz Jr akan Kembali Bungkam Joshua

Rabu, 28 Agustus 2019 - 21:01 WIB
Ini 3 Alasan Tyson Fury Percaya Ruiz Jr akan Kembali Bungkam Joshua
Ini 3 Alasan Tyson Fury Percaya Ruiz Jr akan Kembali Bungkam Joshua
A A A
LAS VEGAS - Petinju kelas berat Inggris Tyson Fury mencatat tiga alasan utama mengapa dia percaya Andy Ruiz Jr akan mempertahankan gelar kelas berat IBF, WBA, dan WBO dalam laga ulang versus Anthony Joshua di Riyadh, Arab Saudi, 7 Desember nanti. (Baca Juga: Joshua: Ruiz Cuma Beruntung, Pukulannya Dikirim Para Dewa).

Fury, yang memegang tiga gelar dunia yang sama dengan Ruiz Jr setelah mengalahkan Wladimir Klitschko pada 2015, mengatakan kepada Business Insider bahwa Ruiz -pria beradarah Meksiko-Amerika- itu memiliki tiga keunggulan atas Joshua.

Pertama, Fury menyebut lokasi pertandingan di Arab Saudi yang menurutnya menguntungkan Ruiz Jr karena cuaca yang panas di sana. “Ini adalah lokasi yang aneh di Arab Saudi dan panasnya mungkin memengaruhi kedua petinju," kata Fury.

"Jika ada pengaruhnya, Andy Ruiz mungkin lebih terbiasa dengan hawa panas karena dia orang Meksiko dan tinggal di California. Selalu panas di sana, sedangkan Joshua tinggal di London dan tidak selalu panas di sana."

Fury mengungkap alas kedua yang tidak kalah penting, yakni psikologis. "(Joshua) sudah pernah knock out, sehingga menguntungkan Ruiz," Fury melanjutkan.

Fury juga percaya bahwa Ruiz Jr memiliki keunggulan skill atas Joshua dan secara gaya itu merupakan pertarungan yang buruk bagi rekan senegaranya.

“Saya pikir, memadamkan api dengan api, melawan seseorang yang lebih cepat dari Anda dan menempatkan pikulan yang lebih baik adalah bencana. Saya tidak benar-benar melihat pertarungan berjalan berbeda kecuali AJ (sapaan Anthony Joshua) keluar dan bertinju pada jari kakinya, yang kita tahu dia tidak bisa lakukan itu."

Joshua dikalahkan Ruiz Jr dalam perebutan gelar WBA, IBF, WBO, IBO di Madison Square Garden di New York City, 1 Juni lalu. Joshua sempat mencium kanvas empat kali sebelum kontes dihentikan di ronde ketujuh.

Sementara Fury akan kembali naik ring bulan depan ketika menghadapi petinju Swedia Otto Wallin yang kurang dikenal di T-Mobile Arena di Las Vegas, Nevada pada 14 September.

Ini akan menjadi pertarungan kedua berturut-turut Fury di kota judi setelah mengalahkan petinju Jerman Tom Schwarz yang dikalahkan hanya dalam dua ronde pada Juni lalu.

Desember lalu Fury harus puas dengan hasil imbang melawan juara kelas berat WBC Deontay Wilder di Los Angeles. Fury mengendalikan sebagian besar pertarungan tetapi harus bangkit dari kanvas setelah jatuh di ronde kesembilan dan ke-12.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8631 seconds (0.1#10.140)