Kemenpora Luncurkan TKPN Data Base untuk Tingkatkan Kebugaran Pelajar Indonesia

Jum'at, 18 Oktober 2024 - 20:39 WIB
loading...
Kemenpora Luncurkan...
Kemenpora Luncurkan TKPN Data Base untuk Tingkatkan Kebugaran Pelajar Indonesia. Foto: Istimewa
A A A
Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia ( Kemenpora RI ) terus menjalankan implementasi Desain Besar Keolahragaan Nasional (DBON) dengan meningkatkan kebugaran pelajar agar aktif berolahraga.

Untuk meningkatkan kebugaran tersebut, Kemenpora melauncing aplikasi bernama Tes Kebugaran Pelajar Nusantara (TKPN) yang dilaunching oleh Sekretaris Kemenpora, Gunawan Suswantoro yang didampingi Plh Deputi Pembudayaan Olahraga Sri Wahyuni, Koordinator Tim TKPN, Agus Rusdiana di Wisma Kemenpora, Senayan, Jakarta, Kamis (17/10) siang.

Sesmenpora yang mewakili Menpora Dito menyampaikan sambutan bahwa implementasi Desain Besar Keolahragaan Nasional (DBON) merupakan kerja besar yang memerlukan dukungan sistem secara komprehensif, dari hulu pembinaan hingga ke hilir pencapaian prestasi.

"Salah satu tujuan utama DBON tahun 2045 yakni 70 persen siswa berpartisipasi aktif berolahraga, sehingga diharapkan siswa nantinya memiliki tingkat kebugaran jasmani dengan kategori baik," kata Sesmenpora.
Kemenpora Luncurkan TKPN Data Base untuk Tingkatkan Kebugaran Pelajar Indonesia

Gambaran mengenai tingkat kebugaran siswa yang secara komprehensif dapat diperoleh dari sekitar 50 juta pelajar yang tersebar di seluruh Indonesia memerlukan program yang sistematis, bertahap dan terukur.

"Data hasil TKPN akan menjadi pondasi untuk mengembangkan program-program Kemenpora kedepan dalam rangka meningkatkan level kebugaran siswa secara bertahap dan berkelanjutan dengan mendorong siswa untuk menjadikan olahraga sebagai kebiasaan (habit), gaya hidup (lifestyle), bahkan kebutuhan (sport for life)," tambah Sesmenpora.

Untuk menyukseskan program tersebut, Kemenpora tidak dapat berjalan sendiri. Kebugaran Siswa menjadi tanggungjawab kita bersama. "Kami akan terus mejalin kerjasama dengan K/L terkait (Kemendikbud, Kemenko PMK, Kemenag, Kemenkes termasuk Bappenas) untuk terus memantau level kebugaran siswa Indonesia yang merupakan aset berharga sebagai yang akan menjadi generasi emas penerus kita," ujar Sesmenpora.

Kemenpora juga berharap kepada IGORNAS agar program dan aplikasi ini untuk dapat dimanfaatkan secara luas dan berkesinambungan untuk memberikan gambaran bagaimana potret kebugaran masing-masing siswa.
Kemenpora Luncurkan TKPN Data Base untuk Tingkatkan Kebugaran Pelajar Indonesia

"Harapannya, akan menjadi pilihan untuk memberikan motivasi bagi siswa untuk berolahraga dengan dukungan penuh dari orang tua, keluarga dan lingkungan sekitar," harap Sesmenpora yang juga saksikan Ketua Umum (Ketum) Ikatan Guru Olahraga Nasional (IGORNAS), Dikdik Setia Munardi.

"Kemenpora akan terus memberikan support bagi guru PJOK yang notabene sebagai ujung tombak olahraga untuk saling bahu membahu merangkul siswa agar cinta dengan olahraga dan secara berkelanjutan akan berdampak pada memajukan Keolahragaan Indonesia," tambahnya.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kontroversi Permenpora...
Kontroversi Permenpora Nomor 14 Tahun 2024: Siwo Desak Revisi!
Dianggap Sukses Urus...
Dianggap Sukses Urus Kepemudaan, Deputi Kemenpora Asrorun Ni'am Sholeh Diganjar Penghargaan
Forpodis Bersama Kemenpora...
Forpodis Bersama Kemenpora Satukan Keberagaman dalam Olahraga
Kemenpora dan Komdigi...
Kemenpora dan Komdigi Kolaborasi Lawan Judi Online
Kemenpora Peringkat...
Kemenpora Peringkat Pertama Monev KIP dan Dinobatkan sebagai Badan Publik Terbaik Nasional Arkaya Wiwarta Prajanugrah 2024
Kemenpora Apresiasi...
Kemenpora Apresiasi Program Kawani Academy untuk Para Calon Pemimpin Masa Depan
Kemenpora Tutup Pesta...
Kemenpora Tutup Pesta Prestasi 2024, Gaungkan Perang Lawan Judi Online
Menpora Pilih Ardima...
Menpora Pilih Ardima Rama Putra Pemuda Difabel Jadi Staf Khusus
Menpora Ajak Semua Pihak...
Menpora Ajak Semua Pihak Perbanyak Acara Olahraga dan Kepemudaan untuk Perangi Judi Online
Special Bola
Ini Pemain Keturunan...
Bola Dunia
Ini Pemain Keturunan yang Diidam-idamkan Patrick Kluivert Segera Perkuat Timnas Indonesia
Live Malam Hari di RCTI!...
Bola Dunia
Live Malam Hari di RCTI! Ini Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-17 vs Korea Selatan U-17 di Piala Asia U-17 2025 Minggu Ini
Sebut Indonesia Negara...
Bola Dunia
Sebut Indonesia Negara Miskin, Mantan Pemain PSM Makassar asal Belanda Ini Menghilang dari Transfermarkt sejak 2022
Rekomendasi
Berapa Passing Grade...
Berapa Passing Grade untuk Lolos UTBK SNBT 2025 di UIN Bandung? Cek Bocorannya
Netanyahu Tunjuk Eks...
Netanyahu Tunjuk Eks Komandan Angkatan Laut sebagai Bos Baru Shin Bet
Misteri Nisan Abad 15...
Misteri Nisan Abad 15 Penyebar Pertama Agama Islam di Malang Raya
Berita Terkini
5 Calon Lawan Timnas...
5 Calon Lawan Timnas Indonesia di Babak 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
44 menit yang lalu
Daftar 23 Nama Pemain...
Daftar 23 Nama Pemain Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025
1 jam yang lalu
Tristan Gooijer Beri...
Tristan Gooijer Beri Sinyal Positif untuk Timnas Indonesia: Jadi Gabung?
2 jam yang lalu
Kisah Mike Tyson Memenangkan...
Kisah Mike Tyson Memenangkan Olimpiade Junior 1981 dan 1982
3 jam yang lalu
Biodata dan Agama Claressa...
Biodata dan Agama Claressa Shields, Juara Dunia 5 Divisi Tak Terbantahkan yang Di-KO Ganja
4 jam yang lalu
Update Naturalisasi...
Update Naturalisasi Tristan Gooijer: Selangkah Lebih Dekat dengan Timnas Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
Benarkah Kapal Nabi...
Benarkah Kapal Nabi Nuh Kayunya Berasal dari Indonesia?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved