Real Madrid Bisa Hadirkan Solusi buat Mbappe

Rabu, 05 Februari 2020 - 03:02 WIB
Real Madrid Bisa Hadirkan Solusi buat Mbappe
Real Madrid Bisa Hadirkan Solusi buat Mbappe
A A A
Loyalitas Kylian Mbappe bersama Paris Saint Germain (PSG) kembali mendapatkan perhatian dari penikmat sepak bola di dunia setelah pemain muda Prancis itu berseteru dengan pelatih Thomas Tuchel. Bahkan beberapa laporan menyebut jika Real Madrid bisa menghadirkan solusi atas konflik tersebut.

Perseteruan Mbappe dan Tuchel bermula ketika pelatih membuat perubahan pada menit 68 saat PSG unggul 5-0 melawan Montpellier. Ya, pemain berusia 21 tahun itu ditarik keluar dan digantikan Mauro Icardi.

Mbappe lantas menyuarakan kekesalannya pada pelatih, namun Tuchel tetap pada sikapnya. "Saya pelatih, seseorang harus memutuskan siapa yang pergi dan siapa yang datang, ini saya. Kylian sangat cerdas, dia tahu apa yang dia lakukan. Dia tidak suka pergi, tidak ada yang suka pergi," kata Tuchel, saat itu. (Baca juga: Tentang Perbedaan, Mampukah Leonardo Damaikan Mbappe dan Tuchel )

Perseteruan itu kembali memunculkan spekulasi tentang ketertarikan Madrid pada Mbappe. Pelatih Los Blancos, Zinedine Zidane diketahui bahwa dia tidak pernah menyembunyikan kekagumannya pada mantan pemain AS Monaco atau bahkan ketika ia memilih bergabung dengan PSG.

Maklum, Mbappe digadang-gadang mampu menggantikan pesepak bola fenomenal seperti Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi dan Madrid tak pernah melepaskan 'radarnya' untuk memantau setiap pergerakan kemungkinan Mbappe hijrah ke Santiago Bernabeu.

Kemungkinan Madrid bisa menjadi pelabuhan Mbappe bukan isapann jempol belaka. Sebab, pemilik klub Florentino Perez dan Nasser Al Khelaifi (PSG) sangat harmonis. Bahkan keduanya beberapa kali berada dalam acara yang sama.

Persahabatan ini tentunya tidak ingin berubah dan Madrid baru akan bergerak jika diberi izin oleh pemilik klub PSG. Dengan kata lain, El Real dapat menghadirkan solusi untuk konflik antara Mbappe dan pelatihnya.

Seperti dikutip dari DailyMail, Selasa (4/2/2020), Madrid siap mengajukan tawaran sebesar 250 juta euro atau sekira Rp3,7 triliun untuk mendatangkan Mbappe ke Santiago Bernabeu. Sekarang semua keputusan ada di tangan Mbappe mengingat kontraknya akan berakhir pada 30 Juni 2022 dan rencananya adalah untuk tidak membarui. Tapi PSG bukan klub yang mudah digoda.

Mereka sangat berpengalaman tentang hal ini. PSG bahkan telah membuktikan bahwa mereka dapat mengatur kapan pemain akan pergi dengan baik dan tidak akan menyerah pada tekanan apa pun.

Statistik Kylian Mbappe di PSG sejak 2017


Tampil: 112
Gol: 82
Assist: 12
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6517 seconds (0.1#10.140)