Kontribusi Messi Bikin Koeman Catat Debut Indah di Barcelona

Senin, 28 September 2020 - 03:58 WIB
loading...
Kontribusi Messi Bikin...
Ronald Koeman memulai kiprahnya sebagai pelatih Barcelona dengan sempurna. Berkat bantuan Lionel Messi, nakhoda asal Belanda itu berhasil mengalahkan Villarreal. Foto: reuters
A A A
BARCELONA - Ronald Koeman memulai kiprahnya sebagai pelatih Barcelona dengan sempurna. Berkat bantuan Lionel Messi , nakhoda asal Belanda itu berhasil mengalahkan Villarreal 4-0 pada laga pertama LaLiga musim 2020/2021.

(Baca Juga: Tragis, Man City Jadi Mangsa Pasukan Rubah di Kandang Sendiri )

Seperti diketahui Messi sempat mencoba untuk pergi pada bulan lalu. Tapi, rencananya batal terlaksana lantaran Barcelona tidak mengijinkannya hengkang secara gratis. Alhasil, penyerang asal Argentina itu terpaksa menetap semusim lagi di Camp Nou.

Meski demikan, La Pulga tetap profesional. Itu terlihat saat melawan Villarreal di Camp Nou, Senin (28/9/2020). La Pulga ikut merobek gawang tim tamu dari titik putih. Bahkan, secara keseluruhan, dia yang memungkinkan Barcelona menggelar pesta gol.

Pada laga kandang itu Barcelona bisa memimpin 4-0 pada babak pertama. Ansu Fati mengawali pesta tuan rumah dengan mencetak dua gol beruntun (15 dan 19). Menariknya, gol keduanya pada laga itu berkat assist Philippe Coutinho yang dimainkan sebagai starter.

Nama Messi baru terpampang di papan skor pada menit ke-35 setelah memaksimalkan tendangan 12 pas. Barcelona mendapat hadiah penalti karena Mario Gaspar menjatuhkan Ansu Fati. Setelah, gol bunuh diri Pau Torres (45) menutup babak pertama.

Meski bisa mencetak empat gol sepanjang babak pertama, Barcelona tidak mampu lagi menjebol gawang Villarreal di babak selanjutnya. Walau mendapat sejumlah peluang, tidak ada satupun yang bisa dimaksimalkan.

(Baca Juga: Sumbang Gol dan Assist, Suarez Ukir Debut Sempurna Bersama Atletico )

Yang jelas, kemenangan ini menjadi tanda kalau Barcelona sudah bangkit setelah musim lalu hancur lebur dan hampa gelar. Ini sekaligus meredakan kecemasan yang menyebut El Azulgrana akan lemah setelah melepas sejumlah pemainnya.

Selama bursa musim panas ini klub Katalan itu telah membuang Luis Suarez (Atletico Madrid), Arturo Vidal (Inter Milan) dan Ivan Rakitic (Sevilla). Ya, keberadaan Fati menjadi harapan baru bagi Barcelona yang sedang menjalankan program peremajaan.
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1245 seconds (0.1#10.140)