Jelang El Clasico, Zidane Hadapi Persoalan Minimnya Gol

Sabtu, 24 Oktober 2020 - 11:01 WIB
loading...
Jelang El Clasico, Zidane Hadapi Persoalan Minimnya Gol
Masalah minimnya gol para pemain Real Madrid menjadi satu masalah yang harus dipecahkan Zinedine Zidane saat Los Blancos bertamu ke markas Barcelona pada laga lanjutan La Liga 2020/2021 di Camp Nou, Sabtu (24/10) malam WIB / Foto: Real Madrid
A A A
BARCELONA - Masalah minimnya gol para pemain Real Madrid menjadi satu masalah yang harus dipecahkan Zinedine Zidane saat Los Blancos bertamu ke markas Barcelona pada laga lanjutan La Liga 2020/2021 di Camp Nou, Sabtu (24/10) malam WIB. Sejauh ini juara bertahan hanya mampu mencetak delapan gol musim ini.

Meskipun punya catatan minor, namun Zidane meyakini bahwa timnya mampu mencetak gol dan mereka akan menemukan solusi untuk masalah mereka. Tetapi kenyataannya pelatih pun tidak mampu menyesuaikan diri di garis depan yang dia suka.

Dengan pengecualian Eden Hazard dan Mariano Diaz yang cedera, Zidane telah mencoba segalanya untuk mencari gol, tetapi sejauh ini tidak ada yang berhasil sebaik yang dia inginkan. Musim ini baru berusia enam pertandingan, tetapi Zidane sudah mencoba lima serangan berbeda. (Baca juga: Ini yang Bikin Fans Madrid Termehek-mehek Pada Zidane Jelang El Clasico )



Dari lima penyerang berbeda itu, hanya Vinicius Jr yang terkesan paling menonjol. Ya, dia saat ini menjadi top skor sementara klub dengan raihan tiga gol disusul Sergio Ramos (1), Karim Benzema (1), Fede Valverde (1) dan Luka Modric (1).

"Kami akan menemukan solusinya. Saya kritis terhadap diri saya sendiri, saya adalah mesin untuk berkembang. Kita semua bisa mengubah banyak hal bersama. Setelah kehilangan sebagai pelatih, saya dihujani banyak kritik. Tetapi saya tidak melihat ke masa lalu, saya tertarik dengan apa yang ada di depan dan kami memiliki kesempatan untuk memainkan permainan yang bagus," tutur Zidane dikutip dari laman resmi klub.

Laga El Clasico ini akan berbeda dari sebelumnya mengingat pertandingan klasik itu tidak akan dihadiri penggemar dari kedua kesebelasan. Namun begitu, Zidane El Clasico tetaplah El Clasico yang menyajikan dua tim raksasa Spanyol, yakni Madrid dan Barcelona. (Baca juga: Siapa yang Jadi Protagonis di El Clasico, Ansu Fati atau Vinicius Jr )

"Kami tahu apa yang akan kami temukan, lapangan kosong, tapi itu sama untuk semua tim. Ini adalah Klasik yang berbeda tetapi selalu istimewa. Bagi kami, penting untuk memulai permainan dengan baik," jelas Zidane.

"Kami tidak memasuki lapangan untuk tidak menang, kami selalu masuk untuk menang. Terkadang hal-hal tidak berhasil untuk Anda karena berbagai alasan. Tapi hal baiknya adalah ada pesta. Kami harus menaruh konsentrasi dan dedikasi kami di lapangan,' pungkas Zidane.

Pencetak Gol Terbanyak Real Madrid Musim Ini
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1072 seconds (0.1#10.140)