Akan Jamu Real Madrid, Emery Cemaskan Peluang Villarreal

Jum'at, 20 November 2020 - 18:05 WIB
loading...
Akan Jamu Real Madrid, Emery Cemaskan Peluang Villarreal
Villarreal akan kedatangan Real Madrid saat LaLiga musim 2020/2021 bergulir lagi. Ini yang membuat pelatih Unai Emery gelisah. Foto: football-italia
A A A
VILLARREAL - Villarreal punya kesempatan merebut posisi pertama ketika LaLiga musim 2020/2021 bergulir lagi. Hanya saja syaratnya sangat berat, yakni harus mengalahkan Real Madrid . Ini yang membuat pelatih Unai Emery gelisah.

(Baca Juga: LaLiga Terbitkan Regulasi Pembatasan Gaji )

Villarreal saat ini menempati posisi dua klasemen sementara dengan koleksi 18 poin hasil lima menang, tiga imbang dan satu kalah. Mereka hanya terpaut dua poin dari Real Sociedad. Itu bisa dipangkas jika mampu menundukan Madrid yang akan berkunjung ke Estadio de la Ceramica, Sabtu (21/11/2020).

Jika melihat performa, Villarreal mungkin saja bisa mewujudkan skenario itu. Mereka dalam kondisi bagus lantaran memenangi empat pertandingan terbarunya disemua kompetisi. Lebih lanjut, dua hasil positif diantaranya saat kandang yakni kontra Real Valladolid (2-0) dan Maccabi Tel Aviv (4-0).

Sementara langkah Madrid cenderung labil. Nyatanya, usai memetik dua kemenangan kandang beruntun diseluruh ajang, Los Blancos kalah 1-4 di markas Valencia. Belum lagi badai cedera, dimana Sergio Ramos dipastikan absen.

Meski demikian, Emery tidak berani menjamin pasukannya bakal meraih poin penuh. Menurutnya Madrid tetap menyeramkan. Mantan pelatih Arsenal itu tahu Los Blancos masih punya kekuatan yang perlu diwaspadai. Dan, mereka makin menakutkan bila ingin membuktikan sesuatu.

Emery yakin, siapapun pemain yang akan diturunkan pelatih Zinedine Zidane akan mengerahkan kemampuan terbaik. Sebab, kemenangan bisa membantu Madrid yang saat ini ada diurutan empat naik ke posisi dua.

“Real Madrid tidak akan menjadi lemah. Untuk memperbaiki peringkat mereka perlu kemenangan. Dan, empat hari kemudian mereka akan melakoni lagi laga penting kontra Inter Milan. Skuad Madrid yang nanti akan melawan kami dan Inter dipastikan bakal yang terbaik,” ucap Emery.

“Pasti akan ada perubahan akibat cedera dan Covid-19. Tapi, itu tetap akan menjadi skuad terbaik Madrid. Jika semua starting line-up mereka tampil 100 persen selama 90 menit, maka akan sangat sulit bagi kami untuk meraih kemenangan,” lanjutnya dilansir football-espana.

(Baca Juga: Rakitic: Terima Kasih Lionel Messi )

Itu sebabnya Emery meminta kepada semua armadanya untuk melupakan hasil positif yang sudah diraih sebelumnya dan fokus sepenuhnya untuk melawan Madrid. Sebab, jika lengah sekali saja maka akibatnya bisa sangat fatal.
(mirz)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1077 seconds (0.1#10.140)