Darurat Corona, Punggawa Bajol Ijo Dapat Pengalaman Baru

Senin, 11 Mei 2020 - 23:26 WIB
loading...
Darurat Corona, Punggawa Bajol Ijo Dapat Pengalaman Baru
Pemain Persebaya Surabaya, saat menjalani latihan bersama beberapa waktu lalu. Foto/persebaya.id
A A A
SURABAYA - Menjalani pembatasan aktivitas di luar rumah akibat adanya pandemi COVID-19, membuat para pemain Persebaya Surabaya, harus menjalani latihan mandiri di rumah masing-masing.

Mereka bisa menjalani latihan bersama secara daring. Latihan daring dari rumah masing-masing, menjadi pengalaman baru bagi para punggawa tim berjuluk Bajol Ijo ini.

Dilansir dari laman resmi Persebaya, seluruh pemain mengikuti latihan secara daring yang dipantau secara langsung oleh tim pelatih. Mereka berkomunikasi dengan pemain lain dan para pelatih secara daring, serta mengikuti gerakan latihan melalui aplikasi video conference.

Pelaksanaan latihan daring ini diakui oleh bek kiri Persebaya Surabaya, Nasir menjadi pengalaman baru. "Latihan daring ini sangat berguna bagi kami para pemain. Ada keseruan tersendiri, karena belum pernah kami lakukan," ujarnya dilansir dari persebaya.id.

Latihan daring secara bersama-sama ini, digelar mulai pukul 16.00 WIB, bertepatan dengan waktu untuk menunggu berbuka puasa. "Sekarang ngabuburit tidak bisa keluar, karena ada larangan pemerintah, ya latihan online ini saja ngabuburitnya," imbuh pemain kelahiran Tuban itu.

Bertatap muka melalui dunia maya dalam sesi latihan bersama, memang tidak sepenuhnya bisa menghapus kerinduan pemain muda ini terhadap suasana kebersamaan saat latihan bersama di lapangan. Dia berharap kondisi segera normal.
(eyt)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3326 seconds (0.1#10.140)