Agar Indonesia Bisa Gelar MotoGP, Dorna Siap Korbankan GP Spanyol?

Sabtu, 19 Desember 2020 - 21:05 WIB
loading...
Agar Indonesia Bisa...
CEO Dorna Sports itu mengungkap rencana merotasi salah satu dari lima tuan rumah MotoGP di Semenanjung Iberia demi trek-trek baru seperti GP Indonesia. Foto: reuters
A A A
MADRID - Banyaknya permintaan untuk menjadi tuan rumah balapan MotoGP membuat kepala Carmelo Ezpeleta pusing. CEO Dorna Sports itu mengungkap rencana untuk merotasi atau menggilir salah satu dari lima tuan rumah balapan di Semenanjung Iberia demi trek-trek baru seperti GP Indonesia di Lombok.

(Bersaing Melawan Pembalap Muda, Rossi: Seperti Isi Baterai)

Indonesia berambisi menggelar MotoGP kembali. Hingga saat ini, pembangunan Sirkuit KEK Mandalika terus dikebut agar bisa menjalani proses homologasi. Untuk MotoGP 2021, GP Indonesia masih masuk dalam daftar cadangan.

Kejuaraan Dunia MotoGP 2021 sejauh ini dijadwalkan menggelar 20 balapan. Satu slot masih kosong dan menjadi rebutan dari Indonesia, Rusia, atau Portugal. Jika Portugal yang masuk, maka akan ada lima seri balapan di Semenanjung Iberia (Spanyol dan Portugal).

Antusiasme yang tinggi dari pecinta balap MotoGP di Indonesia membuat Carmelo Ezpeleta terkesan. Pria asal Spanyol itu siap mengorbankan satu balapan di Spanyol demi memasukkan Indonesia ke dalam kalender, dengan syarat slot maksimal 22 seri belum penuh.

“Ada semacam kesepakatan dengan para penyelenggara, di mana kami tidak bisa menggelar lebih dari 22 seri dalam semusim (pada 2022-2026). Ada beberapa negara seperti Indonesia, yang punya antusiasme tinggi terhadap balap motor,” ujar Carmelo Ezpeleta, dikutip dari AS.

Secara prinsip, Indonesia sudah memegang kontrak penyelenggaraan MotoGP mulai 2021. Namun, kepastian tentu saja masih menunggu progres pembangunan serta homologasi sirkuit. Masuk akal bila pada akhirnya MotoGP Indonesia 2021 masih masuk daftar cadangan.

“Mereka sedang membangun sirkuit yang spektakuler dan para pabrikan MotoGP sangat tertarik. Jika saya tidak bisa menambah lebih dari 22 seri dan ada lima di Iberia, hal paling logis adalah melakukan rotasi,” imbuh pria berusia 74 tahun itu.

Andai tidak bisa masuk pada 2021, Indonesia punya peluang besar pada 2022 sesuai penuturan Carmelo Ezpeleta. Demi memasukkan Indonesia, maka salah satu dari lima tuan rumah balapan di Iberia, akan dirotasi.

Spanyol, negara asal Dorna Sports, memiliki empat balapan dalam semusim, yakni di Jerez, Catalunya, Aragon, dan Valencia. Dari keempat seri itu, Jerez hampir pasti tidak akan dirotasi. Sebab, MotoGP punya sejarah panjang di sirkuit tersebut.

(Marc Marquez Ungkap Aktivitas Sepanjang Absen di MotoGP 2020)

Peluang untuk masuk kalender balap MotoGP 2021 juga belum sepenuhnya tertutup. Kalender balap MotoGP 2021 yang sudah dirilis, masih bersifat sementara. Andai masuk pada 2021, seri Indonesia kemungkinan besar digelar saat MotoGP menjalani rangkaian balapan di Asia dan Australia.
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Marc Marquez Beri Semangat...
Marc Marquez Beri Semangat untuk Jorge Martin yang Cedera: Kami Merindukanmu di Lintasan!
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
5 Banjir Besar yang...
5 Banjir Besar yang Menghantui Balapan Formula 1 dan MotoGP Sepanjang Sejarah
Klasemen MotoGP 2025:...
Klasemen MotoGP 2025: Marc Marquez Kokoh di Puncak Usai Menangi MotoGP Thailand
Marc Marquez Kampiun...
Marc Marquez Kampiun MotoGP Thailand 2025, Sempat Dikudeta sang Adik!
Marc Marquez Juara Sprint...
Marc Marquez Juara Sprint Race MotoGP Thailand 2025
Hasil Kualifikasi MotoGP...
Hasil Kualifikasi MotoGP Thailand 2025: Marc Marquez Pole Position
Menpora Jamin Efisiensi...
Menpora Jamin Efisiensi Anggaran Tak Ganggu Ajang Internasional
Seri Pembuka MotoGP...
Seri Pembuka MotoGP Berlangsung Pekan Ini! Simak Jadwal dan Link Streamingnya
Rekomendasi
Korban Tewas Kebakaran...
Korban Tewas Kebakaran Kapal Tanker Ronggolawe dan Tug Boat Bertambah Jadi 3 Orang
Lanjutkan Rapat di Hotel...
Lanjutkan Rapat di Hotel Mewah, Panja Baru Selesaikan 40% DIM RUU TNI
Banjir dan Longsor Terjang...
Banjir dan Longsor Terjang Kota Padangsidimpuan, Satu Orang Tewas
Berita Terkini
Australia Tak Panggil...
Australia Tak Panggil Mesin Gol Mitchell Duke, Remehkan Timnas Indonesia?
5 jam yang lalu
Sofie Imam Dampingi...
Sofie Imam Dampingi Quentin Jacoba sebagai Asisten Pelatih Fisik Timnas Indonesia
6 jam yang lalu
Streaming Villarreal...
Streaming Villarreal vs Real Madrid dan Atletico Madrid vs Barcelona di LaLiga Matchday 28
6 jam yang lalu
Eliano Reijnders Dikabarkan...
Eliano Reijnders Dikabarkan Masuk Radar Transfer Klub Prancis
8 jam yang lalu
Perbandingan Market...
Perbandingan Market Value Timnas Indonesia vs Australia: Beda Tipis!
9 jam yang lalu
Daud Yordan Hancurkan...
Daud Yordan Hancurkan Kambosos Jr dengan Serangan Verbal: Kamu Jatuh KO!
9 jam yang lalu
Infografis
2 Pemain Indonesia Borong...
2 Pemain Indonesia Borong Dua Gelar Individu di Piala AFF U-19 2024
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved