Perjuangan Anthony Ginting Terhenti di Tangan Viktor Axelsen
loading...
A
A
A
BANGKOK - Anthony Ginting gagal melaju ke babak final Thailand Open 2021 . Tunggal putra Indonesia itu terhenti di tangan Viktor Axelsen.
Tampil di Impact Arena, Bangkok, Sabtu (16/1/2021) malam, Anthony Ginting sempat memberikan perlawanan ketat di game pertama. Dia bahkan berhasil memenangkan game kedua sekaligus memaksa Axelsen bermain rubber game.
Baca Juga: Greysia/Apriyani Akhirnya Usir Wakil Korea di Semifinal
Sayang, setelah berjuang sekitar satu jam tiga menit, Ginting terpaksa mengakui keunggulan unggulan keempat asal Denmark itu melalui kekalahan 19-21, 21-13, 13-21. Kekalahan ini sekaligus membuat Indonesia tanpa wakil di final nomor tunggal putra.
Di babak final, Axelsen akan menghadapi unggulan ketujuh asal Hong Kong, Ng Ka Long Angus. Dia lolos ke laga puncak setelah secara mengejutkan berhasil menumbangkan Chou Tien Chen (Taiwan) dengan skor 17-21, 21-18, 21-15.
Sebagai informasi, Indonesia masih berpeluang mengamankan gelar di ajang Thailand Open 2021 dari nomor berbeda. Pasangan ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu berhasil melaju ke partai puncak.
Lihat Juga: Susah Payah Kalahkan Wakil Taiwan di Hong Kong Open 2024, Anthony Ginting: Dia Pemain Ulet
Tampil di Impact Arena, Bangkok, Sabtu (16/1/2021) malam, Anthony Ginting sempat memberikan perlawanan ketat di game pertama. Dia bahkan berhasil memenangkan game kedua sekaligus memaksa Axelsen bermain rubber game.
Baca Juga: Greysia/Apriyani Akhirnya Usir Wakil Korea di Semifinal
Sayang, setelah berjuang sekitar satu jam tiga menit, Ginting terpaksa mengakui keunggulan unggulan keempat asal Denmark itu melalui kekalahan 19-21, 21-13, 13-21. Kekalahan ini sekaligus membuat Indonesia tanpa wakil di final nomor tunggal putra.
Di babak final, Axelsen akan menghadapi unggulan ketujuh asal Hong Kong, Ng Ka Long Angus. Dia lolos ke laga puncak setelah secara mengejutkan berhasil menumbangkan Chou Tien Chen (Taiwan) dengan skor 17-21, 21-18, 21-15.
Sebagai informasi, Indonesia masih berpeluang mengamankan gelar di ajang Thailand Open 2021 dari nomor berbeda. Pasangan ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu berhasil melaju ke partai puncak.
Lihat Juga: Susah Payah Kalahkan Wakil Taiwan di Hong Kong Open 2024, Anthony Ginting: Dia Pemain Ulet
(mirz)