Jumpa di Giuseppe Meazza, Inter Milan Dianggap Belum Selevel Juventus

Minggu, 17 Januari 2021 - 08:30 WIB
loading...
Jumpa di Giuseppe Meazza, Inter Milan Dianggap Belum Selevel Juventus
Pelatih Inter Milan, Antonio Conte menyatakan pasukannya belum selevel Juventus jelang bentrok di Giuseppe Meazza pada lanjutan Serie A 2020/2021. Foto: reuters
A A A
MILAN - Pelatih Inter Milan , Antonio Conte menyatakan pasukannya belum selevel Juventus jelang bentrok di Giuseppe Meazza. Karena itu itu, dia menolak menyebut I Nerazzurri sebagai favorit pada duel Inter vs Juventus pada lanjutan Serie A 2020/2021.



Pertandingan bertajuk Derby d Italia itu akan berlangsung di kandang Inter, Senin (18/1/2021) dini hari WIB. Posisi tuan rumah di klasemen sementara Serie A lebih baik ketimbang Juventus jelang pertandingan akbar tersebut.

Inter menempati posisi kedua dengan koleksi 37 poin. Romelu Lukaku dkk unggul empat poin dari Juventus di posisi keempat. Akan tetapi, Si Nyonya Tua masih punya tabungan satu pertandingan, yaitu laga kontra Napoli.

Inter berada di posisi lebih baik ketimbang Juventus sekarang. Meski begitu, performa mereka setelah pergantian tahun masih belum konsisten. Inter mencatat dua kemenangan, satu kekalahan, dan satu hasil imbang pada empat pertandingan pertamanya di awal 2021.

Sedangkan Juventus bisa menyapu bersih tiga pertandingan pertamanya pada tahun ini dengan kemenangan. Rentetan hasil positif itu membuat kondisi mental Cristiano Ronaldo dkk lebih baik ketimbang Inter.

Selain dalam kondisi mental lebih baik, armada Andrea Pirlo juga lebih berpengalaman ketimbang Inter dalam persaingan di papan atas Serie A. Bagaimana tidak, Juventus merupakan penguasa Italia selama sembilan musim terakhir.

“Ini akan menjadi pertandingan antara dua tim dengan ambisi untuk memperjuangkan sesuatu yang penting. Setiap pertandingan penting dan itu selalu tentang tiga poin,” kata Conte, mengutip dari Football Italia.

Hanya tim spesial yang bisa menjuarai liga sembilan kali secara beruntun. Oleh sebab itu, Conte tidak memandang Inter sebagai favorit meski jadi tuan rumah saat Derby d Italia. Menurutnya, Juventus masih menjadi referensi bagi tim manapun.

“Juventus mewakili titik referensi bagi semua orang. Sebab, Juventus mendominasi Italia dalam beberapa tahun terakhir. Ketika sebuah tim ingin memahami levelnya, pasti satu-satunya poin referensi di Italia adalah Juventus,” ujarnya.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2137 seconds (0.1#10.140)