Baca Juga: Habisi Musuhnya Ronde 2, Fury Perpanjang Rekor Menang
Di ronde pertama, Yildirim yang dua tahun tidak bertarung sangat kerepotan menahan gempuran Canelo. Sebuah hook kiri dari Canelo membuat Yildirim kesakitan. Yildirim mencoba membalas tetapi Canelo menjauh dari jangkauannya.
Pelatih Canelo, Eddy Reynoso, memberi tahu sang juara untuk menghajar tulang rusuk Yildirim di ronde kedua. Canelo makin menekan Yildirim dengan menghajar wajah petinju Turki itu di menit awal ronde kedua. Di ronde ini, Yildirim melakukan lebih baik dari yang diperkirakan banyak orang tetapi dia tertinggal 20-18.
Memasuki ronde ketiga, Canelo melontarkan kombinasi pukulan yang membuat Yildirim terjatuh dan mendapat hitungan dari wasit. Tapi, Yildirim masih bisa bertahan hingga akhir ronde ketiga. Namun, menjelang ronde keempat, tim pelatih Yildirim menghentikan pertarungan.
Baca Juga:
Baca Juga: Raja Baru Kelas Terbang Mini IBF Guncang Jagat Tinju
Kemenangan itu membuat Canelo memperpanjang rekor bertarungnya menjadi (55-1-2, 37 KO). Sedangkan Avni Yildirim sebagai penantang wajib, kekalahan itu membuatnya menelan kekalahan ketiga dalam kariernya (21-3, 12 KO). Sebelumnya, Canelo merebut sabuk juara Kelas Menengah super WBA dengan mengalahkan Callum Smith pada Desember lalu.
(aww)