Presiden FIGC Minta Serie A Mesti Rampung Musim Ini

Senin, 13 April 2020 - 11:12 WIB
loading...
Presiden FIGC Minta...
Presiden Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) Gabriele Gravina meminta musim Serie A 2019-20 harus diselesaikan di tengah pandemi virus corona. Foto : Livescore
A A A
ROMA - Presiden Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) Gabriele Gravina meminta musim Serie A 2019-20 harus diselesaikan di tengah pandemi virus corona. Sementara situasi di Italia belum menunjukkan indikasi penurunan wabah mematikan tersebut.

Sampai saat ini kompetisi Serie A masih ditangguhkan sampai batas waktu yang tak bisa ditentukan. Pemerintah Italia sendiri telah memperpanjang pembatasan ketat sampai 3 Mei.

Meski begitu beberapa klub dilaporkan akan kembali menggelar latihan. Hal itu terkait dengan adanya kabar bahwa kompetisi akan kembali bergulir Juli mendatang.

Di sisi lain, sejumlah klub sudah memberikan pernyataan kalau mereka tak ingin melanjutkan kompetisi dan menyerahkan gelar scudetto musim ini pada Juventu. Namun Gravina berharap kompetisi dimulai kembali sesegera mungkin.

"Saya akan mengulangi apa yang telah saya katakan: kami akan mulai lagi begitu ada jaminan segalanya untuk kesehatan para atlet dan mereka yang bekerja di klub," kata Gravina kepada Sky Calcio Club, Senin (13/4).

"Kami mengadakan pertemuan pada tanggal 15 bulan ini antara berbagai badan teknis dan ilmiah untuk membahas langkah-langkah selanjutnya. Kami membutuhkan semua orang untuk berada di halaman yang sama."

"Harapannya adalah kami memulai lagi sesegera mungkin. Tetapi kami harus menyelesaikan musim ini. Mungkin ada implikasi yang sangat negatif jika kami tidak dapat melakukannya."
(dwi)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1573 seconds (0.1#10.140)