Lempar Ban Kapten Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Jadi Cibiran

Senin, 29 Maret 2021 - 20:05 WIB
loading...
Lempar Ban Kapten Timnas...
Cristiano Ronaldo menjadi cibiran setelah Portugal imbang 2-2 saat melawan Serbia pada lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa di Grup A. Foto: reuters
A A A
LISBON - Cristiano Ronaldo menjadi cibiran setelah Portugal imbang 2-2 saat melawan Serbia pada lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa di Grup A. Penyerang Juventus itu dikecam karena menujukkan sikap tidak pantas.



Pada laga kedua yang berlangsung di Belgrade tersebut, Portugal sebenarnya unggul dua gol pada babak pertama. Akan tetapi, Serbia mampu bangkit dan menyamakan skor saat laga memasuki paruh kedua.

Ronaldo seharusnya bisa keluar sebagai pahlawan karena bisa menjebol gawang Serbia pada masa injury time. Namun, gol tersebut justru tidak disahkan wasit karena menganggap bola belum melewati garis gawang.

Pada pertandingan tersebut memang tidak menggunakan VAR maupun teknologi garis gawang. Tapi, jika melihat tayangan ulang, bola sepertinya terlihat sudah melewati garis. Hanya saja, wasit tidak mengesahkan gol itu.

Hal itu membuat Ronaldo murka. Setelah melakukan protes keras, veteran berusia 36 tahun itu langsung meninggalkan lapangan. Dia lalu melepas dan melempar ban kapten yang dikenakan ke tanah. Padahal, pertandingan masih belum selesai.

Ini yang menjadi sorotan. menurut mantan bek Portugal, Fernando Meira, apa yang ditunjukkan Ronaldo bukanlah contoh yang bagus. Apalagi, dia merupakan kapten tim. Meira menyayangkan sikap yang ditunjukkan kompatriotnya itu.

Meira paham Ronaldo merasa kesal dan ingin melayangkan protes. Namun, dia merasa protes yang dilakukan mantan bintang Real Madrid itu sudah sangat berlebihan. “Reaksi (kesal) Cristiano itu wajar, tetapi itu tidak dapat diterima untuk kapten tim nasional,” ucapnya.

“Dia tidak bisa melempar ban kapten ke tanah dan pergi ke ruang ganti sementara permainan berlanjut. Itu tidak bisa diterima untuk pemain yang menganggap penting dirinya. Saya memahami rasa frustrasinya dan saya setuju dengannya karena golnya valid,” lanjut Meira.

Akibat hasil imbang itu, Portugal batal menguasai klasemen sementara Grup A. Tapi, perolehannya sama seperti Serbia, yakni empat poin. “Akan tetapi wasit harus membuat keputusan, tanpa VAR, dan dia (Cristiano Ronaldo) harus memberi contoh,” ujar Meia lain.



“Teladan yang dia berikan pada laga malam itu tidak cukup baik," pungkasnya, dilansir dari goal.
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1453 seconds (0.1#10.140)