Guardiola Akan Rombak Skuad Man City, Dua Pemain Jadi Tumbal

Selasa, 18 Mei 2021 - 21:05 WIB
loading...
Guardiola Akan Rombak Skuad Man City, Dua Pemain Jadi Tumbal
Manchester City sukses merajai Liga Primer 2020/2021. Walau kompetisi belum usai, The Citizens sudah menyusun program untuk mempertahankan gelar musim depan. Foto: reuters
A A A
MANCHESTER - Manchester City (Man City) memang telah dinobatkan sebagai juara Liga Primer 2020/2021. Walau kompetisi belum berakhir, The Citizens sudah menyusun program untuk mempertahankan gelar pada musim depan.



Pelatih Man City, Pep Guardiola membeberkan rencananya pada bursa transfer musim panas 2021. Pria asal Spanyol itu mengklaim akan melepas sejumlah pemain yang dianggap kurang memberi kontribusi atau ingin pergi.

Guardiola mengisyaratkan perombakan skuadnya setelah Man City berhasil merajai Inggris musim ini. Ini harus dilakukan mantan juru taktik Barcelona itu guna menambah kekuatan saat menghadapi kompetisi musim depan.

Guardiola tidak memungkiri ada beberapa pemain yang sudah tidak nyaman berada dalam skuadnya saat ini. Pelatih 50 tahun itu tidak ingin menahan lebih lama dan akan memberikan kesempatan bagi siapa pun untuk pergi pada bursa transfer musim panas nanti.

Selain Sergio Aguero yang menyatakan tidak akan memperpanjang kontraknya di Man City, sejumlah nama juga mulai dikaitkan dengan rencana perombakan kali ini. Raheem Sterling dan Aymeric Laporte jadi pemain yang cukup santer dikaitkan dengan kabar tersebut.

Laporte disebut-sebut mulai tersisih dengan menterengnya performa Ruben Diaz di lini pertahanan Man City pada beberapa laga terakhir. Sementara Sterling dianggap mengalami penurunan cukup drastis pada musim ini.

Meski sempat bersinar dalam beberapa musim terakhir, winger asal Inggris itu mulai kesulitan untuk tampil sebagai starter. "Ada pemain yang menerima satu situasi tipikal dalam tim dan ada pemain lain yang tidak menerimanya," ujar Guardiola Goal International.

“Ketika mereka tidak menerima terkadang tidak bermain, Anda dapat mempertahankannya untuk satu musim. Untuk periode yang singkat tetapi tidak untuk periode yang lama. Tidak mungkin," ujanya lagi.



“Di posisi itu, kami harus berubah. Kita lihat di akhir musim. Kami akan berbicara dengan mereka dan kami akan menjelaskan, mereka akan jelas, dan kami akan memutuskan yang terbaik untuk para pemain," tukasnya.
(mirz)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1755 seconds (0.1#10.140)