Temani Yeremia/Pramudya, Tiga Wakil Indonesia Ikut Tembus Semifinal Spanyol Masters

Jum'at, 21 Mei 2021 - 22:06 WIB
loading...
Temani Yeremia/Pramudya,...
Indonesia menjaga kans menjuarai Spanyol Masters 2021. Setidaknya ada empat wakil yang lolos ke semifinal, termasuk Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani. Foto: twitter
A A A
HUELVA - Indonesia mengirimkan sejumlah wakilnya ke semifinal Spanyol Masters 2021. Setelah ganda putra, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, ada tiga lagi yang masih bertahan.



Ketiga wakil itu adalah Putri Kusuma Wardani, Yulfira Barkah/Febby Valencia Dwijayanti Gani, dan Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani. Yulfia/Febby (ganda putri) dan Sabar/Reza (ganda putra) melesat ke semifinal usai mengalahkan rekan senegaranya.

Sebelumnya, Pramudya/Yeremia perlu bertarung rubber game di Palacio de Deportes Carolina Marin, Huelva, pada Jumat (21/5/2021) malam WIB. Pasangan Denmark tersebut bisa dikalahkan dengan skor 21-17, 15-21, dan 21-11.

Sementara Yulfira/Febby harus melakoni perang saudara dengan unggulan keenam asal Indonesia, Nita Violina Marwah/Putri Syaikah. Laga sengit mewarnai duel ini. Laga bahkan harus berjalan tiga game dalam waktu 1 jam dan 27 menit.

Tetapi, Yulfira/Febby berhasil mengatasinya dengan baik sehingga mencatat skor 19-21, 21-17, dan 21-12. Lolos ke semifinal, mereka akan dihadapkan unggulan ketujuh asal Skotlandia, Julie Macpherson/Ciara Torrance.

Selain Yulfira/Febby, Sabar/Reza juga harus melawan sesama wakil Indonesia. Mereka menghadapi Muhammad Shohibu Fikri/Bagas Maulana yang menyandang status unggula ketiga pada ajang tersebut.

Berbeda dengan Yulfira/Febby, Sabar/Reza bisa menyelesaikan pertandingan lebih cepat. Mereka menang dua game langsung 21-16 dan 21-19. Mereka selanjutnya akan menghadapi pasangan gado-gado asal Skotlandia-Denmark, Adam Hall/Frederik Sogaard.

Terakhir, ada Putri Kusuma Wardani. Tanpa diduga, dia berhasil mengalahkan tunggal putri unggulan keempat, Lianne Tan, dalam pertarungan rubber game yang berakhir dengan skor 18-21, 21-19, dan 21-13.



Kemenangan ini membuat Indonesia masih menjaga langkahnya di sektor tunggal putri. Sebab, Putri menjadi satu-satunya wakil sejauh ini. Di babak berikutnya, dia akan menghadapi Leonice Huet (Prancis).
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1529 seconds (0.1#10.140)