5 Fakta Menarik Kesuksesan Italia Tembus Final Piala Eropa 2020

Rabu, 07 Juli 2021 - 08:05 WIB
loading...
A A A
(1) Italia kini telah mencapai final turnamen besar (Piala Eropa dan Piala Dunia) untuk kali ke-10 sepanjang sejarah. Hanya Jerman (14 laga final) yang berpartisipasi lebih banyak dari itu.

(2) Spanyol gagal melaju ke final untuk kali pertama dalam sejarah, setelah sebelumnya mencapai lima penampilan di babak empat besar (semifinal) pada turnamen besar (Piala Eropa dan Piala Dunia).

(3) Italia menjadi tim kedua dalam sejarah Piala Eropa yang memiliki lima pemain berbeda (Chiesa, Pessina, Insigne, Immobile & Locatelli) yang mencetak dua gol atau lebih dalam satu edisi kompetisi. Prancis mencapai rekor serupa pada tahun 2000.

(4) Giorgio Chiellini menjadi pesepak bola pertama yang memainkan lima pertandingan melawan tim yang sama (Spanyol) dalam sejarah Piala Eropa.

(5) Timnas Italia sudah mencetak 12 gol selama Piala Eropa 2020. Jumlah tersebut merupakan yang terbanyak di bandingkan partisipasi mereka turnamen sebelumnya— di edisi Piala Dunia.
(mirz)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1670 seconds (0.1#10.140)