Pramac Ducati Bangga Jack Miller Promosi ke Tim Pabrikan

Kamis, 28 Mei 2020 - 16:03 WIB
loading...
Pramac Ducati Bangga Jack Miller Promosi ke Tim Pabrikan
Pramac Ducati mengaku bangga dengan Jack Miller lantaran dia berhasil naik kelas ke tim pabrikan (Ducati Corse) pada tahun depan / Foto: Speedweek
A A A
BOLOGNA - Pramac Ducati mengaku bangga dengan Jack Miller lantaran dia berhasil naik kelas ke tim pabrikan (Ducati Corse) pada tahun depan. Itu sebagaimana disampaikan Kepala tim Paolo Campinoti.

Pada Rabu (27/5/2020) pagi waktu setempat, Ducati Corse secara resmi mengonfirmasi bahwa Miller akan promosi ke tim pabrikan tahun depan. Campinoti menuturkan bahwa ini buah dari kerja kerasnya selama ini.

"Penandatanganan Jack dengan Ducati untuk musim 2021 membuat kami bangga dan itu menegaskan kualitas pekerjaan yang telah dilakukan tim selama bertahun-tahun. Setelah Andrea Iannone dan Danilo Petrucci, Jack Miller menemani dalam perjalanan ke tim pabrik Ducati membuat kami bangga dan puas, ”tegas Campinoti dikutip dari Speedweek, Kamis (28/5).

"Ini adalah puncak dari kerja keras Miller di mana pembalap asal Australia itu telah tumbuh secara eksponensial dalam dua tahun terakhir, baik dari sudut pandang teknis dan dalam hal hasil," kata Campinoti.

Sekadar informasi, Miller mengawali kariernya di kelas utama MotoGP pada 2015 lalu bersama Marc VDS Honda. Setahun kemudian, dia berhasil memenangkan balapan di Assen dan berdiri gagah di podium pertama. (Baca juga: Jack Miller Resmi ke Ducati, Masa Depan Rossi dan Dovi Masih Misterius )

Setelah tiga musim berada di tim Satelit Honda, Miller lantas memutuskan hengkang dan bergabung dengan Pramac Ducati. Selama mengendarai motor asal Italia ini, pembalap asal Australia tersebut belum pernah memenangkan balapan. (Baca juga: Jelang Balapan MotoGP 2020, KTM Uji Coba Motor di Red Bull Ring )

Catatan terbaik Miller adalah berada di posisi ketiga sebanyak lima kali. "Jack terus berkembang sejak bergabung dengan tim Pramac. Dia telah menunjukkan bahwa dia adalah salah satu pembalap tercepat dan paling berbakat di Kejuaraan Dunia, jadi kami senang bahwa dia promosi ke tim pabrik Ducati tahun depan," tutur CEO Ducati Claudio Domenicali.

Di bagian terpisah, Miller ingin mengucapkan terima kasih kepada tim Pramac Ducati yang telah memercayainya untuk berada di sana. "Pertama-tama saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Paolo Campinoti, Francesco Giudotti dan seluruh Tim Balapan Pramac atas dukungan luar biasa yang telah saya terima dalam dua setengah tahun kami telah bekerja bersama. Merupakan suatu kehormatan bagi saya untuk dapat melanjutkan karier MotoGP saya dengan pabrik Borgo Panigale."

"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada seluruh manajemen Ducati, Claudio, Gigi, Paolo dan Davide, karena menaruh kepercayaan mereka pada saya dan memberi saya kesempatan luar biasa ini. Saya menantikan balapan tahun ini dan saya siap untuk mengambil tanggung jawab penuh menjadi pembalap pabrik Ducati pada tahun 2021," pungkas Miller.
(sha)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1455 seconds (0.1#10.140)