Lepas Kontingen Paralimpiade Tokyo 2020, Menpora: Kembali dengan Kebanggaan!

Sabtu, 14 Agustus 2021 - 12:30 WIB
loading...
Lepas Kontingen Paralimpiade Tokyo 2020, Menpora: Kembali dengan Kebanggaan!
Kontingen Indonesia untuk Paralimpiade Tokyo 2020/Foto/kemenpora
A A A
JAKARTA - Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI), Zainudin Amali mengukuhkan sekaligus melepas kontingen Indonesia yang akan berlaga di Paralimpiade Tokyo 2020 secara virtual, Sabtu (14 /8/2021) pagi WIB. Zainudin berpesan tidak ada perbedaan dalam olahraga. dan keterbatasan tidak menjadi penghalang untuk berprestasi.

Sebanyak 23 atlet dari tujuh nomor cabang olahraga akan mewakili Indonesia pada gelaran Paralimpiade Tokyo 2020 yang berlangsung sejak 24 Agustus sampai 5 September 2021.



Menpora berharap seluruh atlet yang terpilih bisa memberikan prestasi terbaik demi mengharumkan nama bangsa. Berbekal segala persiapan yang telah dilakukan dengan maksimal atlet paragames Indonesia diyakini bisa mencapai target di ajang Paralimpiade Tokyo 2020 kali ini.

"Dengan mengucapkan bismillah hirohman nirohim, saya Zainudin Amali, Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia mengukuhkan sekaligus melepas kontingen Indonesia yang akan berlaga di Paralimpiade Tokyo 2020," ujar Zainudin Amali.



"Semoga kita semua berhasil dan Tuhan menyertai tugas kita bersama. Semangat untuk seluruh atlet yang bertanding. Bawa hasil terbaik untuk Indonesia, kembali ke Tanah Air dengan kebanggaan," lanjutnya.

Semua atlet yang akan tampil di Paralimpiade Tokyo 2020 sudah digembleng dalam pemusatan latihan di Solo. Selain itu, mereka juga telah menjalani try out ke sejumlah negara untuk mengumpulkan poin juga mengukur kekuatan masing-masing.

Berdasarkan laporan dari Komite Paralimpiade Nasional (NPC) Indonesia di instagram resminya, tujuh cabor yang akan diikuti para wakil Tanah Air adalah bulu tangkis, tenis meja, atletik, balap sepeda, renang, menembak, dan powerlifting.

Atletik dan bulu tangkis menjadi cabor yang paling banyak mengirimkan wakil Indonesia di Paralimpiade Tokyo 2020. Setidaknya ada tujuh atlet bulu tangkis dan atletik yang siap mengharumkan nama bangsa di pesta olahraga empat tahunan tersebut.
(sha)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1478 seconds (0.1#10.140)