Hasil Liga Spanyol: Barcelona Cukur Real Sociedad, Pique Cetak Gol Ke-50

Senin, 16 Agustus 2021 - 02:57 WIB
loading...
Hasil Liga Spanyol: Barcelona Cukur Real Sociedad, Pique Cetak Gol Ke-50
Martin Braithwaite mencetak gol kedua Barcelona ke gawang Real Sociedad melalui sundulan usai menerima umpan akurat Frenkie de Jong sebelum turun minum (45+2) di Camp Nou, Senin (16/8/2021). Ini pertama kalinya sejak Oktober 2018, Barcelona mencetak dua g
A A A
BARCELONA - Barcelona memetik tiga poin saat melakoni laga pembuka Liga Spanyol 2021/2022. Hasil positif itu diraih anak asuh Ronald Koeman saat mengalahkan Real Sociedad dengan skor 4-2 di Camp Nou, Senin (16/8) dini hari WIB.

Gol pembuka Barcelona dicetak Gerald Pique pada menit 19. Bek tengah Blaugrana itu berhasil menceploskan bola ke gawang Sociedad dengan sundulan usai menerima umpan akurat Memphis Depay.

Itu merupakan gol pertama Pique di Liga Spanyol musim ini tanpa kehadiran Lionel Messi. Total, bek brewok berusia 34 tahun itu sudah mencetak 50 gol untuk Barcelona di semua kompetisi.

BACA JUGA: Kutukan Juara Bertahan Liga Inggris Berlanjut di Markas Tottenham Hotspur

Sebanyak 22 gol di antaranya dicetak Pique lewat kepalanya. Dia tercatat sebagai bek kedua dalam daftar sejarah klub yang membuat catatan tersebut.

Posisi pertama masih ditempati Koeman dengan total 88 gol melalui sundulan. Pique setidaknya harus berterima kasih pada Depay.

Karena berkat umpan akuratnya tersebut Pique mampu mengguratkan tinta emas dalam perjalanan kariernya bersama Barcelona. Ya, hadirnya Depay di lini serang Barcelona sepeninggal Messi memang sangat berpengaruh.

BACA JUGA: Hasil dan Klasemen Liga Inggris di Pekan Pertama

Depay sejauh ini mampu memainkan perannya dengan sangat baik. Itu bisa dilihat dari catatan empat assist yang diberikan sepanjang 45 menit pertama. Satu di antaranya menghasilkan gol.

Beralih ke pertandingan. Sebelum turun minum, Barcelona sukses menggandakan kedudukan. Kali ini gol kedua datang lewat sundulan Martin Braithwaite.

Ini pertama kalinya sejak Oktober 2018, Barcelona mencetak dua gol sundulan dalam pertandingan Liga Spanyol. Skor 2-0 untuk keunggulan tuan rumah bertahan hingga interval pertama usai.

Di babak kedua, Barcelona sukses menambah satu gol. Adalah Braithwaite yang kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit 59.

Di sisa waktu pertandingan, Sociedad hanya mampu mencetak dua gol melalui aksi Julen Lobete Ciejfuegos (82') dan Mikel Oyarzabal (85'). Alih-alih ingin menyamakan kedudukan, Sociedad justru kembali kebobolan setelah Sergi Roberto membobol gawang tim tamu di menit 90+1. Hingga peluit panjang dibunyikan, Barcelona berhasil memertahankan keunggulan 4-2.

Dengan demikian, Barcelona sudah mengumpulkan sepuluh kemenangan dalam 11 pertandingan di laga pembuka Liga Spanyol. Raihan tiga poin ini menempatkan Blaugrana di posisi kedua pada klasemen sementara.
(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1183 seconds (0.1#10.140)