Termotivasi Warna Kuning, Rossi Kejutan Sempat di 3 Besar di MotoGP Austria 2021

Senin, 16 Agustus 2021 - 09:30 WIB
loading...
Termotivasi Warna Kuning, Rossi Kejutan Sempat di 3 Besar di MotoGP Austria 2021
Valentino Rossi sempat membuat kejutan di MotoGP Austria 2021/Foto/Twitter
A A A
SPI - Valentino Rossi sempat membuat kejutan saat melesat ke posisi ketiga balapan MotoGP Austria 2021 . Pembalap Petronas Yamaha SRT itu mengaku tidak saar di posisi tersebut sebelum melihat tanda P3.

Rossi akhirnya mengakhiri balapan MotoGP Austria 2021 di urutan kedelapan. Posisi itu menjadi hasil terbaik yang ditorehkan pembalap yang akan pensiun musim depan itu selama tampil di MotoGP 2021.



Hebatnya lagi pada balapan yang berlangsung di Sirkuit Red Bull Ring, Minggu (15/8/2021), Rossi sempat menempati posisi ketiga. Kejadian itu tepatnya terjadi di dua lap terakhir ketika ada lima pembalap yang berada di barisan terdepan masuk ke pit untuk berganti motor.

Rossi yang memutuskan untuk tak mengganti motor di tengah kondisi lintasan yang diguyur hujan itu pun awalnya tak mengira bahwa dia ada di posisi ketiga. The Doctor tak sadar bahwa dirinya sedang berada di posisi yang membuatnya bisa meraih podium ke-200 di kelas MotoGP tersebut.



Rossi baru tahu ketika berada di trek lurus dari papan pemberitahuan timnya. Ia kaget melihat tulisan P3 yang berarti dirinya berada di peringkat ketiga.

Namun, Rossi tak bisa bertahan lama di posisi ketiga itu karena enam pembalap yang sebelumnya melakukan pergantian motor mampu menyalipnya. Meski sedikit kecewa, Rossi tetap mengaku senang dengan hasil balapan MotoGP Austria 2021.

Rossi merasa balapan tersebut penuh emosi, apalagi banyak fans-nya yang hadir di Sirkuit Red Bull Ring tersebut. Bendera kuning yang berkibar di tribun penonton diakui Rossi ikut memberikannya suntikan untuk bisa tampil baik.

Selanjutnya, Rossi berharap bisa mengulangi performa apiknya tersebut di seri-seri selanjutnya. Rossi mau menutup kariernya dengan baik pada pengujung MotoGP 2021 nanti.

“Saya dapat balapan dengan baik karena saya merasa nyaman dengan motor. Ketika saya melewati lintasan lurus, saya awalnya tak tahu ada di posisi berapa saya. Sampai ketika saya melihat ada tulisan P3,” cerita Rossi, mengutip dari Tuttomotoriweb, Senin (16/8/2021).

“Itu adalah balapan yang penuh emosi, terlebih dengan keadaan sirkuit yang penuh (dengan penonton) dan banyak fans berwarna kuning (ciri khas pendukung Rossi). Saya berharap bisa menampilkan penampilan yang indah seperti balapan ini lagi di race selanjutnya,” tambah Rossi.

Balapan MotoGP Austria 2021 memang penuh dengan drama. Lintasan yang diguyur hujan membuat peta persaingan menjadi sulit ditebak. Namun, pembalap KTM Red Bull, Brad Binder pada akhirnya sukses memenangkan balapan seri ke-11 MotoGP 2021 tersebut.
(sha)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1241 seconds (0.1#10.140)