Bergulirnya Liga Spanyol Tinggal Menunggu Restu Menteri Kesehatan

Sabtu, 30 Mei 2020 - 12:25 WIB
loading...
Bergulirnya Liga Spanyol Tinggal Menunggu Restu Menteri Kesehatan
Foto/Istimewa
A A A
MADRID - Primera Liga memang belum menyepakati kalender resmi melanjutkan kompetisi musim ini. Tapi, mereka telah menyusun rencana dan tinggal menunggu restu dari Kementerian Kesehatan Spanyol.

Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) telah menandai akhir pekan 14 Juni sebagai kemungkinan awal bagi bergulirnya Primera Liga dan Segunda Division. Menurut jadwal ini, musim 2019/2020 Primera Liga akan berakhir pada 19 Juli dan Segunda Division akan selasai pada 2 Agustus.

Presiden Primera Liga Javier Tebas telah memberi tahu klub-klub bahwa tanggal resmi setidaknya empat pertandingan pertama akan dirilis pada Senin (1/6) atau Selasa (2/6). Selain itu, Primera Liga juga memperbarui beberapa norma hukum, dengan fokus pada tenggat waktu kontrol keuangan yang tidak dapat dipenuhi.

Semuanya telah disesuaikan dengan kenyataan baru setelah pandemi Covid-19. Baik Primera Liga dan RFEF sama-sama memiliki komitmen penuh agar kompetisi musim ini bisa dilanjutkan dan diselesaikan. "Sangat jelas dari niat baik RFEF. RFEF ingin membantu Primera Liga dan semua pihak yang berkepentingan agar membiarkan musim saat ini selesai tanpa masalah," ungkap pernyataan resmi RFEF, dilansir Marca. (Baca: Piano dan Pemutar Piringan Hitam, Sisi Lain Diego Maradona)

Mereka juga telah membahas tentang perjalanan tim ketika bertanding yang akan diselenggarakan Primera Liga. Maklum, sempat terjadi protes di luar markas Primera Liga di Madrid dari pekerja media yang telah menyatakan kegelisahan mereka dengan aturan yang ditetapkan terkait peliputan pertandingan.

Sementara itu, dahsyatnya pandemi Covid-19 yang melanda Spanyol menjadikan klub-klub begitu peduli dengan situasi sulit ini, salah satunya Barcelona. Tim berjuluk Blaugrana tersebut ingin menjadikan pertandingan melawan Atletico Madrid yang bakal berlangsung di Camp Nou sebagai ajang amal.

Meski belum ada kepastian mengenai tanggal pertandingan lantaran masih menunggu keputusan Primera Liga, Barca akan menjadikannya sebagai solidaritas terhadap pandemi Covid-19. Klub besutan Quique Setien tersebut telah menciptakan kampanye bernama Aquí juguem tots yang artinya semua orang bermain di sini dan mereka ingin mengisi satu bagian dari tribune dengan jersey pemain-pemain dari tim utama.

Setiap jersey akan dikenakan biaya 65 juta euro dan akan tersedia untuk dibeli untuk semua pemegang tiket musiman dan anggota klub. Nantinya sang pembeli jersey mendapatkan foto untuk disimpan sebagai kenang-kenangan. Hasil penjualan jersey ini diproyeksikan menghasilkan 975.000 euro dan akan dikirim ke yayasan FC Barcelona yang bekerja sama dengan Palang Merah untuk memberi makan anak-anak yang paling rentan saat ini. (Baca juga: Covid-19 Bikin Sekarat Pabrik Rokok di Tulungagung)

Pada 15 Juni, Barca akan mulai menjual jersey di situs web klub dan setelah pertandingan dimainkan. Mereka akan mengirim jersey ke rumah pembeli karena pertandingan digelar secara tertutup. Tapi, fans diperbolehkan menggantung spanduk dukungan mereka di stadion.

Karena itu, bintang Barca Lionel Messi menyebut jika semua tim harus bersiap memulai sesuatu yang berbeda dari sebelumnya. Dia mengatakan musim ini masih sama, tapi seperti memulai dari awal. Terlebih suasana akan sedikit aneh lantaran tidak ada penonton di stadion.

Kendati tidak pernah membayangkan keadaan seperti ini sebelumnya, Messi mengindikasikan sebagai profesional, dia berjanji akan berlatih keras agar dapat menunjukkan performa terbaik ketika musim digulirkan kembali. (Lihat Videonya: Pantai Sepi, Emak-Emak Digarut Ngamuk dan Buka Barikade Jalan)

“Tidak pernah mudah hidup atau bekerja dengan begitu banyak ketidakpastian dan kami semua bertanya-tanya kapan kami bisa kembali bekerja. Tapi, bagi setiap pemain sepak bola, mempertahankan konsentrasi di lapangan sangat penting," tandas Messi. (Alimansyah)
(ysw)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3964 seconds (0.1#10.140)