Seri Pembuka F1 2020 Digelar di Austria pada 5 Juli

Minggu, 31 Mei 2020 - 11:01 WIB
loading...
Seri Pembuka F1 2020...
Lomba balap mobil Formula 1 siap digelar di Austria pada 5 Juli mendatang. Foto : Fox Sports
A A A
VIENNA - Setelah tertunda beberapa lama akhirnya seri pembuka lomba balap mobil F1 2020 bakal digelar. Austria dikabarkan sudah siap menjadi tuan rumah pada 5 Juli mendatang.

Keputusan tersebut diperoleh setelah Pemerintah Austria memberikan lampu hijau. Sirkuit Spielberg juga pun menyatakan sudah siap menggelar dua lomba.

Dengan adanya pandemi virus corona, banyak seri yang ditangguhkan dan dibatalkan. Tak hanya itu sejumlah sirkuit pun ditunjuk untuk menggelar dua seri, seperti Sirkuit Spielberg yang akan menggelar lomba pada 5 dan 12 Juli. (Baca juga : Lomba F1 Kemungkinan Akan Digelar di Eropa Tanpa Penonton )

"Dua balapan Formula Satu pada 5 dan 12 Juli di Spielberg akan digelar tanpa penonton," kata Menteri Kesehatan Austria Rudolf Anschober dikutip Thenews, Minggu (31/5/2020), sambil mengatakan bahwa dua balapan telah disetujui setelah penyelenggara F1 telah mempresentasikan rencana yang lengkap dan profesional untuk memerangi penyebaran COVID-19.

Anschober menambahkan pihaknya memberikan kesempatan pada F1 dengan jaminan protokol kesehatan bisa dipenuhi. "Selain langkah-langkah kebersihan yang ketat, rencana itu juga melibatkan pengujian rutin dan pemeriksaan kesehatan untuk tim dan semua karyawan lainnya. Elemen penting adalah koordinasi erat antara penyelenggara dan otoritas kesehatan regional dan lokal," katanya.

Musim F1 2020 telah kacau balau setelah banyak seri yang dibatalkan seperti Grand Prix Australia pada Maret hanya beberapa jam sebelum latihan dimulai. Melbourne adalah satu dari 10 balapan yang dibatalkan atau ditunda, namun bos F1 Chase Carey percaya sebanyak 15 sampai 18 masih bisa digelar.
(bbk)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1292 seconds (0.1#10.24)