Portugal Bantai Luksemburg, Fernando Santos Ungkap Kunci Sukses: Kami Main Cepat

Rabu, 13 Oktober 2021 - 07:30 WIB
loading...
Portugal Bantai Luksemburg, Fernando Santos Ungkap Kunci Sukses: Kami Main Cepat
Portugal meraup poin maksimal usai membantai Luksemburg/Foto/Twitter
A A A
ALMANCIL - Portugal meraup poin maksimal usai membantai Luksemburg pada penyisihan Grup A Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa. Cristiano Ronaldo dkk menang telak 5-0 di Stadion Algarve, Rabu (13/10/2021) dini hari WIB.

Pelatih Portugal Fernando Santos menyebut kunci kemenangan pasukannya karena bermain sangat cepat. Portugal mampu menguasai jalannya pertandingan dari menit pertama. Hasilnya, Portugal pun berhasil mencetak lima gol pada pertandingan tersebut.



Cristiano Ronaldo kembali mampu menunjukan kemampuan terbaiknya dengan mampu mencetak hattrick pada laga tersebut pada menit kedelapan, 13, 87 dimana dua diantaranya berasal dari tendangan penalti. Selain itu, Bruno Fernandes (17) dan Joao Palhinha (69) juga menambah keunggulan Portugal.

Fernando Santos menyebut bahwa Luksemburg mencoba menekan Portugal sejak awal pertandingan. Namun pelatih berusia 67 tahun tersebut menyebut anak asuhnya sangat cepat sehingga tidak bisa ditandingi oleh Luksemburg.



“Mereka selalu mencoba, dengan risiko, dan kami memanfaatkan situasi itu untuk mengubahnya menjadi peluang mencetak gol. Kemudian kami mulai bermain sangat cepat alih-alih cepat,” ujar Santos dilansir dari O Jogo, Rabu (13/10/2021).

“Mereka mencoba bermain di beberapa menit pertama, kami siap untuk itu dan jika kami seimbang, kami akan menciptakan banyak kesulitan bagi mereka, Portugal melakukannya dengan sangat baik,” imbuhnya.

Fernando Santos pun menyebut bahwa Portugal mampu menjalankan rencananya melawan Luksemburg dengan sangat baik. Portugal pun selalu mampu menggagalkan rencana Luksemburg untuk dapat menguasai jalannya pertandingan.

“Kami bisa telah mencetak lebih banyak gol di babak pertama dan Kami membiarkan Luksemburg memiliki lebih banyak bola. Di babak kedua kami memulai dengan sangat baik lagi,” pungkasnya.

“Setiap kali kami seimbang, kami menciptakan situasi, Luksemburg adalah tim yang ingin bermain tetapi kami tidak mengizinkan itu terjadi,” ujarnya.
(sha)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2862 seconds (0.1#10.140)