Jelang Lawan Newcastle Pemain Spurs Positif Covid-19, Santo: Selalu Ada Masalah Besar Setelah Jeda Internasional

Sabtu, 16 Oktober 2021 - 05:30 WIB
loading...
Jelang Lawan Newcastle...
Pelatih Tottenham Nuno Espirito Santo/Foto/ANTARA/REUTERS/POOL/Michael Regan
A A A
LONDON - Tottenham Hotspur mendapat masalah jelang laga kontra Newcastle United dalam lanjutan Liga Primer Inggris 2020/2022 , Minggu(17/10/2021). Dua pemain mereka dinyatakan positif Covid-19 setelah kembali dari jeda internasional.

Pelatih Tottenham Nuno Espirito Santo mengatakan selalu ada masalah besar setelah jeda internasional. Kabar sejumlah pemainnya terinfeksi virus mematikan itu jelas membawa dampak bagi Nuno dan skuatnya.



Setelah pertandingan internasional September beberapa anggota skuatnya kembali mengalami cedera dan tiga pemain Amerika Selatan pergi ke Kroasia selama 10 hari untuk menghindari karantina yang beralku di Inggris.

Sejatinya, Spurs memiliki modal sebelum jeda internasional dengan kemenangan 2-1 melawan Aston Villa. Namun, Nuno mengatakan kehilangan sejumlah pemainya sebelumnya laga memang suka jadi masalah.



Kuartet Amerika Selatan Spurs yang terdiri dari Cristian Romero, Giovani Lo Celso, Davinson Sanchez dan Emerson Royal belum kembali dari tugas internasional ketika Nuno berbicara kepada media pada hari Jumat.

“Setelah jeda internasional selalu ada masalah besar yang terjadi. Kami memiliki masalah tetapi saya tidak akan mengatakannya sebelum pertandingan,” ucap Nuno dikutip dari laman football 365.

Dua pemain Spurs yang positif Covid-19 tidak disebutkan namanya ini sempat berlatih dengan anggota skuat lainnya pada hari Kamis lalu. Tetapi mereka terkonfirmasi telah tertular virus dalam 24 jam terakhir.

Duo ini sekarang akan mengisolasi diri selama sepuluh hari dan ini akan membuat mereka kehilangan tiga pertandingan Tottenham berikutnya.

Mereka tidak akan tersedia untuk pertandingan liga berikutnya melawan Newcastle dan West Ham, bersama dengan pertandingan tengah pekan melawan Vitesse Arnhem di Liga Konferensi Eropa.

Kedua pemain akan menjalani tes ulang pada hari Sabtu, sesuai prosedur standar. Klub yakin bahwa tidak ada pemain lain yang harus mengisolasi diri setelah melakukan kontak dekat.
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1392 seconds (0.1#10.140)