Hasil FP 1 WSBK Mandalika 2021: Toprak Razgatlioglu Tercepat, Jonathan Rea di Luar 10 Besar

Jum'at, 19 November 2021 - 13:30 WIB
loading...
Hasil FP 1 WSBK Mandalika 2021: Toprak Razgatlioglu Tercepat, Jonathan Rea di Luar 10 Besar
Toprak Razgatlioglu menjadi yang tercepat pada latihan bebas 1 WSBK Mandalika 2021/Foto/Twitter
A A A
MANDALIKA - Toprak Razgatlioglu menjadi yang tercepat pada latihan bebas 1 (free practice /FP1) World Superbike (WSBK) Mandalika 2021. Pembalap PATA Yamahaitu tampil luar biasa sejak awal sesi balapan di Sirkuit Mandalika, Jumat, (19/11/2021) siang WIB.

Pembalap asal Turki itu mengakhiri latihan bebas 1 dengan catatan waktu 1 menit 34,985 detik. Sedangkan posisi kedua ditempati pembalap Kawasaki Racing, Alex Lowes yang tertinggal 1,544 detik di belakang Razgatlioglu. Lalu, Garret Gerloff yang berseragam GRT Yamaha melengkapi posisi tiga besar.



Selanjutnya di posisi empat dan lima diisi oleh Scott Redding (Aruba.It Ducati) dan Isaac Vinales (Orelac Racing Kawasaki). Mereka masing-masing 1,835 dan 2,094 detik di belakang Razgatlioglu.

Sementara itu, saingan terdekat Razgatlioglu di klasemen WSBK 2021, Jonatan Rea, masih belum menemukan sentuhan terbaiknya di Mandalika. Pembalap Kawasaki Racing itu hanya ada di urutan 11, tertinggal 2,401 detik dari sang rival.



Dengan hasil tersebut, sepertinya Rea harus lebih bekerja keras di latihan bebas 2 nanti. Pasalnya, dia harus bisa beradaptasi dengan cepat di Mandalika untuk bisa menyalip Razgatlioglu di puncak klasemen dan menjadi juara WSBK 2021.

Sekadar informasi, latihan bebas 1 di Mandalika tadi sempat tertunda hampir satu jam dari jadwal yang seharusnya. Namun, hingga berita ini dibuat belum diketahui apa penyebabnya.

Hasil lengkap latihan bebas 1 WSBK Mandalika 2021:

1 Toprak Razgatlioglu TUR PATA Yamaha 1:34.985s
2 Alex Lowes GBR Kawasaki Racing Team +1.544s
3 Garrett Gerloff USA GRT Yamaha +1.600s
4 Scott Redding GBR Aruba.It Ducati +1.835s
5 Isaac Vinales SPA Orelac Racing Kawasaki +2.094s
6 Alvaro Bautista SPA Team HRC +2.099s
7 Axel Bassani ITA Motocorsa Ducati +2.118s
8 Michael Van Der Mark NED Motorrad BMW WorldSBK Team +2.155s
9 Michael Rinaldi ITA Aruba.It Ducati +2.195s
10 Andrea Locatelli ITA PATA Yamaha +2.305s
11 Jonathan Rea GBR Kawasaki Racing Team +2.401s
12 Leon Haslam GBR Team HRC +2.438s
13 Chaz Davies GBR GoEleven Ducati +2.496s
14 Tito Rabat ITA Kawasaki Puccetti +2.797s
15 Samuele Cavalieri SPA Barni Ducati +2.832s
16 Christophe Ponsson FRA Gil Yamaha +2.899s
17 Tom Sykes GBR Motorrad BMW WorldSBK Team +3.082s
18 Leandro Mercado ARG MIE Honda Racing +3.435s
19 Kohta Nozane JPN GRT Yamaha +4.096s
20 Oliver Konig CZE Pedercini Kawasaki +8.235s
(sha)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1820 seconds (0.1#10.140)