Jangan Panik! MGPA Perbolehkan Pemegang Tiket Sabtu Masuk di Hari Minggu Tonton Race 1 WSBK

Minggu, 21 November 2021 - 10:01 WIB
loading...
Jangan Panik! MGPA Perbolehkan...
Mandalika Grand Prix Association (MGPA) membuat kabar menggembirakan untuk pecinta balap World Superbike (WSBK) Indonesia 2021 di Sirkuit Mandalika / Foto: MGPA
A A A
MANDALIKA - Mandalika Grand Prix Association ( MGPA ) membuat kabar menggembirakan untuk pecinta balap World Superbike (WSBK) Indonesia 2021 di Sirkuit Mandalika. Pasalnya, anak perusahaan yang bergerak di bidang pengelolaan race MotoGP di bawah naungan ITDC itu memperbolehkan penonton untuk menyaksikan balapan pertama pada Minggu (21/11/2021).

Race 1 WSBK Indonesia 2021 sempat tertunda lantaran hujan deras yang mengguyur lintasan sebelum balapan berlangsung. Saking derasnya, pengendali balap memutuskan untuk mengundurkan waktu balapannya.

Pihak WSBK memilih untuk mengundurkan Race 1. Keputusan itu juga diambil setelah berdiskusi dengan para pembalap, dan mereka merasa balapan saat hujan sangat berbahaya.

BACA JUGA: Catat! Ini Jadwal Balapan WSBK Indonesia 2021, Minggu (21/11/2021)

Tentunya hal tersebut membuat para penonton kecewa. Maklum, sebagian besar memang sengaja datang ke Sirkuit Mandalika, Sabtu (20/11/2021), karena ingin menyaksikan balapan dengan harga terjangkau.

Untuk mengatasi hal itu, pihak MGPA pun mengumumkan jika tiket untuk Sabtu (20/11/2021), dapat digunakan kembali pada Minggu (21/11/2021). Dengan syarat, tiketnya masih belum dibuang.

BACA JUGA: Kocak! Pembalap WSBK Hujan-hujanan di Sirkuit Mandalika

Dengan begitu, diharapkan penonton tidak kecewa dan dapat menyaksikan kembali aksi para pembalap kelas dunia di Sirkuit Mandalika. Maklum, ini merupakan pengalaman yang langka.

Race 1 akan diadakan Minggu, pukul 11:00 WITA/10:00 WIB. Itu berarti race 1 akan menggantikan slot balapan SuperPole. Sementara balapan SuperPole resmi ditiadakan.

Sementara Race 2 WSBK Indonesia 2021 tak mengalami perubahan. Balapan tersebut akan berjalan sesuai rencana, dimulai pada pukul 15:00 WITA/14:00 WIB.

Sedangkan untuk Race 2 World Supersport (WSSP) 2021 tak mengalami perubahan. Balapan ini akan tetap berlangsung pada pukul 13:30 WITA/12:30 WIB.

(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
WSBK Portugal, Algarve...
WSBK Portugal, Algarve International Circuit Siap Digelar! Nonton Streaming Balapannya di VISION+
Sirkuit Mandalika Jadi...
Sirkuit Mandalika Jadi Saksi Bisu Latihan Intensif Pembalap MotoGP 2025
Aldio Oekon Bersinar...
Aldio Oekon Bersinar di Mandalika, Raih Podium Pertama Porsche Sprint Challenge Seri 5
Siap Melesat Kencang...
Siap Melesat Kencang di ARRC, 4 Jagoan Astra Honda Turun di Final Kejurnas MRS 2024
Wamenparekraf Apresiasi...
Wamenparekraf Apresiasi MotoGP Mandalika 2024 Perkuat Promosi Wonderful Indonesia
Girang Menang MotoGP...
Girang Menang MotoGP Indonesia 2024, Jorge Martin Terbayang 'Hantu' di Sirkuit Mandalika
Duo Rider Motul Jorge...
Duo Rider Motul Jorge Martin dan Pedro Acosta Mendominasi MotoGP Mandalika 2024
Motor Marc Marquez Kebakaran...
Motor Marc Marquez Kebakaran saat Balapan MotoGP Indonesia 2024
Motor Marc Marquez Kebakaran,...
Motor Marc Marquez Kebakaran, Jorge Martin Juara MotoGP Indonesia 2024
Special Bola
Media Belanda Sebut...
Bola Dunia
Media Belanda Sebut Tristan Gooijer Bakal Merapat ke Timnas Indonesia, PSSI Angkat Bicara
Dilema Barcelona soal...
Liga Champion
Dilema Barcelona soal Pendaftaran Pemain Liga Champions 2024-2025: Harus Pilih Marc-Andre ter Stegen atau Wojciech Szczesny
Patrick Kluivert Ngebet...
Bola Dunia
Patrick Kluivert Ngebet Lawan Timnas Vietnam Setelah Timnas Indonesia Ditantang Turunkan Ole Romeny Dkk di Piala AFF 2026?
Rekomendasi
Profil Pendidikan Ray...
Profil Pendidikan Ray Sahetapy, Aktor Legendaris Indonesia
Kisah Kiai Betok, Pusaka...
Kisah Kiai Betok, Pusaka Sakti Kerajaan Demak yang Tewaskan Pembunuh Bayaran
Arus Balik di Tol MBZ...
Arus Balik di Tol MBZ dan Jakarta-Cikampek Ramai Lancar di Hari Ke-3 Lebaran
Berita Terkini
Formula 1 Japanese GP...
Formula 1 Japanese GP 2025 Dimulai! Nonton dengan Klik di Sini
49 menit yang lalu
5 Rekor Tinju Abadi...
5 Rekor Tinju Abadi yang Sulit Dipecahkan Sepanjang Masa
2 jam yang lalu
Biodata dan Agama Tevin...
Biodata dan Agama Tevin Farmer, Eks Juara Dunia yang Dirampok Kemenangannya
2 jam yang lalu
Timnas Indonesia di...
Timnas Indonesia di Ambang Sejarah: Lolos Babak 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan Tantangan Laga Netral Menanti!
3 jam yang lalu
MasyaAllah.. Ragnar...
MasyaAllah.. Ragnar Oratmangoen Donasi untuk Anak-anak Gaza Palestina
4 jam yang lalu
Drama 8 Gol di Bernabeu!...
Drama 8 Gol di Bernabeu! Real Madrid Lolos ke Final Copa del Rey Lewat Extra Time
5 jam yang lalu
Infografis
Tentara Ukraina Hanya...
Tentara Ukraina Hanya Bertahan Beberapa Hari di Garis Depan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved