Jawa Barat Sabet Gelar Juara Umum KASAD CUP 2021

Selasa, 14 Desember 2021 - 23:00 WIB
loading...
Jawa Barat Sabet Gelar Juara Umum KASAD CUP 2021
Jawa Barat Sabet Gelar Juara Umum KASAD CUP 2021. Foto: IST
A A A
JAKARTA - Jawa Barat (Jabar) sukses menjadi juara umum KASAD CUP 2021 . Keberhasilan itu setelah berhasil mengumpulkan 6 emas, 1 perak dan 2 perunggu di kompetisi tersebut.

Jabar berhasil mengungguli DKI Jakarta yang berada di posisi kedua dengan 2 emas, 4 perak dan 1 perunggu. Sedangkan peringkat ketiga adalah Banten dengan 1 emas, 1 perak dan 1 perunggu.



Satu di antara emas Jabar berhasil di raih oleh Jamal Mewengkang usai menjadi juara di Kelas Eventing Individual Open bersama kuda All Right di Detasemen Kavaleri Berkuda Pussenkav AD, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Minggu, 12 Desember 2021. Dengan begitu, dia berhak atas Piala Bergilir KASAD CUP tahun ini.

Penyerahan Piala Bergilir KASAD CUP tersebut dilaksanakan pasca rangkaian kompetisi ditutup resmi oleh Komandan Pusat Kesenjataan Kavaleri (Danpussenkav) Mayjen TNI Gunung Iskandar.

Kompetisi yang diselenggarakan Detasemen Kavaleri Berkuda (Denkavkud) Parongpong dan Pengurus Pusat Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia (PP.Pordasi) berakhir dengan tuntas dan lancar sejak resmi dibuka KASAD Jenderal TNI Dudung Abdurachman pada 8 Desember lalu.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PP.Pordasi Adinda Yuanita berharap kompetisi tingkat nasional tersebut dapat memberikan dampak positif kepada para atlet yang akan menghadapi multievent internasional.

“Dengan KASAD CUP ini, diharapkan akan memotivasi atlet-atlet Equestrian yang akan berangkat ke Asian Games,” jelas Adinda.

Pasalnya, para atlet membutuhkan banyak pertandingan guna menjadi seorang atlet juara, salah satunya rangkaian KASAD CUP. “Kita berharap prestasi Equestrian setelah kompetisi ini lebih baik lagi,” tambahnya.

Sedangkan Ketua Komisi Equestrian Brigjen TNI Mar Purn Ivan Ahmad Rizky Titus menilai performa secara para peserta keseluruhan dapat diancungi jempol.

“Setelah kita dua tahun menghadapi pandemi, dimana kita terbatas sekali untuk latihan, ternyata pada saat ini dibuktikan, bahwa (para peserta) tetap memelihara kudanya, memelihara skill dari atlet,” tandas pria yang juga mengemban amanah sebagai ketua pelaksana.
(sto)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1776 seconds (0.1#10.140)