Menanti Auman Sadio Mane di Piala Afrika 2021
loading...
A
A
A
LIVERPOOL - Sadio Mane sudah tak sabar untuk bergabung dengan skuad Senegal di Piala Afrika 2021. Pasalnya, ia memimpikan meraih kesuksesan bersama negara kelahirannya.
Piala Afrika akan berlangsung di Kamerun pada 9 Januari 2022 hingga 6 Februari 2022. Sebanyak 24 negara bakal memperebutkan trofi juara.
BACA JUGA: Badai Covid-19 Ancam Gelaran Piala Afrika 2021
Senegal tergabung di Grup B bersama Guinea, Malawi, dan Zimbabwe. Sementara rekan timnya, Mohamed Salah bersama Mesir tergabung di Grup D.
Mane , yang sempat mengantarkan Senegal menjadi runner up di Piala Afrika 2019, berambisi menjadi juara tahun ini. Para penggemar pun sudah tak sabar menantikan auman singa di turnamen ini.
BACA JUGA: Shin Tae-yong Jamin Hanya Panggil Pemain Liga 1 untuk FIFA Matchday
"Ketika saya masih kecil, mereka memanggil saya Ballonbuwa (penyihir bola), tetapi saya selalu lebih dari seorang Gaynde (singa): kejam, eksplosif, seorang pemburu,” ucap Mane dikutip laman Mirror, Jumat (7/1/2022).
"Saya telah berburu sepanjang karier saya, tetapi tidak peduli apa yang saya tangkap, saya masih lapar. Orang-orangku sudah lama menunggu. Saya akan menukar semuanya (gelar juara) untuk memenangkan yang satu ini. Ini adalah waktu saya. Singa mengaum,” tegasnya.
Piala Afrika akan berlangsung di Kamerun pada 9 Januari 2022 hingga 6 Februari 2022. Sebanyak 24 negara bakal memperebutkan trofi juara.
BACA JUGA: Badai Covid-19 Ancam Gelaran Piala Afrika 2021
Senegal tergabung di Grup B bersama Guinea, Malawi, dan Zimbabwe. Sementara rekan timnya, Mohamed Salah bersama Mesir tergabung di Grup D.
Mane , yang sempat mengantarkan Senegal menjadi runner up di Piala Afrika 2019, berambisi menjadi juara tahun ini. Para penggemar pun sudah tak sabar menantikan auman singa di turnamen ini.
BACA JUGA: Shin Tae-yong Jamin Hanya Panggil Pemain Liga 1 untuk FIFA Matchday
"Ketika saya masih kecil, mereka memanggil saya Ballonbuwa (penyihir bola), tetapi saya selalu lebih dari seorang Gaynde (singa): kejam, eksplosif, seorang pemburu,” ucap Mane dikutip laman Mirror, Jumat (7/1/2022).
"Saya telah berburu sepanjang karier saya, tetapi tidak peduli apa yang saya tangkap, saya masih lapar. Orang-orangku sudah lama menunggu. Saya akan menukar semuanya (gelar juara) untuk memenangkan yang satu ini. Ini adalah waktu saya. Singa mengaum,” tegasnya.
(yov)