Samsul Arif Cetak Hat-trick, Persebaya Panaskan Perburuan Gelar Liga 1 2021/2022

Senin, 10 Januari 2022 - 21:05 WIB
loading...
Samsul Arif Cetak Hat-trick,...
Persebaya Surabaya meraup tiga poin penting saat bentrok dengan Persikabo 1973/Foto/Liga 1
A A A
GIANYAR - Persebaya Surabaya meraup tiga poin penting saat bentrok dengan Persikabo 1973 dalam lanjutan Liga 1 2021/2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Senin (10/1/2022). Bajol Ijo menang 3-2 berkat hat-trick Samsul Arif Munip.

Persebaya kini bertengger di peringkat 4 klasemen sementara Liga 1 2021/2022 dengan 36 poin. Tiga tim di atas mereka hanya unggul satu angka dari Bajol Ijo. Persib Bandung, Arema FC, dan Bhayangkara FC masih-masing mengemas 37 poin.



Persebaya menampilkan permainan yang cukup berimbang di awal pertandingan melawan Persikabo 1973. Tapi, mereka mampu panas lebih cepat dan berhasil beberapa peluang yang baik ketika laga berjalan selama sepuluh menit.

Tak berselang lama, Persikabo mencoba mempercepat tempo permainan dan berusaha mematikan serangan yang dimangun oleh Persebaya. Namun Bajul Ijo mampu menunjukan pertahanan baik yang sulit ditembus.

Baca juga: Media Turki Soroti Rencana RANS Cilegon Rekrut Mesut Oezil dan Luis Milla

Pada menit ke-19, Persebaya mampu memecah kebuntuan dan mencetak gol pertama. Samsul Arif Munip mampu memanfaatkan umpan yang diberikan oleh Marcelino Ferdinan dengan baik, sehingga Persebaya unggul 1-0 atas Persikabo.

Persebaya mampu menggandakan keunggulannya pada menit ke-38 yang kembali dicetak oleh Samsul Arif Munip dengan tendangan kerasnya yang mengarah ke gawang. Persebaya pun unggul 2-0 atas Persikabo

Namun menjelang babak pertama berakhir Persikabo mampu memperkecil ketertinggalan pada menit ke-45 yang diciptakan oleh Ciro Henrique. Namun Persikabo masih tertinggal 1-2 dari Persebaya di paruh pertama.

Memasuki babak kedua, Persebaya langsung tampil menekan sejak babak kedua dimulai. Berbagai serangan dengan tempo cepat dilakukan sehingga membuat Persikabo kesulitan untuk melakukan strategi bertahan dengan baik.

Hasilnya, Samsul Arif berhasil mencetak gol ketiga pada menit ke-46 dengan tendangan kerasnya yang mengarah langsung ke gawang. Setelah Samsul arif mencetak hattrick, Persebaya kini unggul 3-1 atas Persikabo.

Setelah semakin tertinggal, Persikabo mencoba memperbaiki keadaan dengan menunjukan serangan yang lebih baik. Persikabo akhirnya kembali memperkecil ketertinggalan di menit ke-52 setelah Aleksandar Rakic mampu memanfaatkan umpan Siarhei Pushniakov dengan baik.

Berbagai upaya terus dilakukan oleh Persikabo untuk menyamakan kedudukan hingga menit-menit akhir. Namun Persebaya mampu tampil dengan solid dan mampu mempertahankan keunggulannya dan unggul 3-2 hingga pertandingan selesai.

Susunan pemain

Persikabo (4-3-3): M Diky Indrayana; Firza Andika, Shumeiko Veniamin, Andy Setyo, Gilang Ginarsa; Siarhei Pushniakov, Didik Wahyu, Manahati Lestusen; M Dimas Drajad, Aleksandar Rakic, Ciro Henrique.
Pelatih: Liestiadi.

Persebaya (4-3-3): Andika Ramadhani; Frank Rikhard Sokoy, Ady Setiawan, Arif Satria, Rizky Ridho; Marselino Ferdinan, M Alwi Slamat, Muhammad Hidayat; Taisei Marukawa, Samsul Arif Munip, Bruno Moreira.
Pelatih: Aji Santoso.
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1059 seconds (0.1#10.140)