Hasil Liga Champions 2021-2022: Villarreal vs Juventus Imbang 1-1

Rabu, 23 Februari 2022 - 05:18 WIB
loading...
Hasil Liga Champions...
Villarreal bermain imbang 1-1 dengan Juventus pada laga leg pertama 16 besar Liga Champions 2021-2022 di Stadion De La Ceramica, Rabu (23/2/2022) dini hari WIB / Foto: Instagram Villarreal
A A A
VILLARREAL - Villarreal bermain imbang 1-1 dengan Juventus pada laga leg pertama 16 besar Liga Champions 2021-2022 di Stadion De La Ceramica, Rabu (23/2/2022) dini hari WIB. Hasil ini membuat peluang tim berjuluk Kapal Selam Kuning ke perempat final semakin berat mengingat leg kedua bakal berlangsung di Turin.

Laga baru berjalan satu menit Juventus berhasil membuka keunggulan. Dusan Vlahovic berhasil mencetak gol setelah memanfaatkan umpan Danilo.

Kemasukan gol cepat membuat Villarreal tampil menekan untuk menciptakan balasan, tetapi pemain Juventus berhasil mematahkan serangan Villarreal. Pada menit ke-13 Villarreal mendapatkan peluang untuk mencetak gol, tetapi tendangan Alfonso Pedraza masih membentur mistar gawang.

BACA JUGA: Hasil Chelsea vs Lille: Menang 2-0, The Blues Permudah Langkah ke Perempat Final Liga Champions

Sementara pada menit ke-20 Giovani Lo Celso mendapatkan peluang untuk menciptakan gol balasan untuk Villarreal, tetapi Danilo berhasil menggagalkannya. Sedangkan pada menit ke-26 Mattia De Sciglio mendapatkan peluang untuk menambah keunggulan timnya, tetapi tendangannya masih melebar diatas gawang Villarreal.

Pada menit ke-38 tendangan Weston McKennie masih bisa digagalkan Raul Albiol, Juventus masih belum berhasil menambah keunggulan. Hingga babak pertama usai tidak ada gol tambahan, Juventus masih unggul 1-0 atas Villarreal.

Di babak kedua, Juventus langsung tampil menyerang, pada menit ke-47 tendangan Alvaro Morata masih bisa melebar dari gawang. Sementara pada menit ke-61 serangan Juventus masih bisa digagalkan oleh Etienne Capoue.

BACA JUGA: Tokyo Verdy Buka Lowongan Pemain Indonesia Berkarier di Jepang, Siapa Susul Pratama Arhan?

Sementara pada menit ke-66 Daniel Parejo berhasil menyamakan kedudukan usai menerima umpan Etienne Capoue. Usai mendapatkan gol penyeimbang, Villarreal berhasil menguasai jalannya pertandingan.

Pada menit ke-85 Juventus hampir kembali unggul, tetapi tendangan Dusan Vlahovic masih bisa digagalkan pertahan Villarreal. Sementara pada menit ke-89 Samuel Chukwueze memiliki peluang untuk membawa Villarreal unggul, tetapi tendangannya masih gagal menembus gawang Juventus.

Hingga pertandingan usai, kedua tim harus puas bermain imbang 1-1. Villarreal berhasil terhindar dari kekalahan di kandang.

(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1286 seconds (0.1#10.140)