Hasil Liga 1 2021/2022: Bungkam Madura United, Bali United di Ambang Juara!

Senin, 21 Maret 2022 - 22:31 WIB
loading...
Hasil Liga 1 2021/2022:...
Bali United di ambang juara setelah mengamankan tiga poin penting usai melumat Madura United pada pekan ke-32 Liga 1 2021/2022/foto/Twitter
A A A
DENPASAR - Bali United mengamankan tiga poin penting usai melumat Madura United pada pekan ke-32 Liga 1 2021/2022 . Serdadu Tridatu menang 2-0 di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Senin (21/3/2022) malam WIB.

Hasil ini memastikan Bali United kokoh di puncak klasemen dengan 72 poin, unggul lima poin atas Persib Bandung (62) dalam sisa dua laga.



Butuh satu kemenangan atau hasil imbang untuk juara bagi Bali United. Dua laga sisa Bali United melawan Persebaya Surabaya pada 25 Maret dan Persik Kediri.

Jalannya pertandiingan babak pertama, sejak pertandingan dimulai, Bali United langsung bermain agresif dalam melakukan serangan. Beberapa peluang emas langsung didapatkan Bali United yang membuat lini pertahanan Madura United sibuk sejak awal.



Meski begitu, Madura United mampu menunjukan pertahanan yang sangat solid. Jung-nam Hong pun kerap melakukan berbagai penyelamatan penting yang membuat Bali United harus bekerja lebih ekstra.

Namun Pada menit 24, Bali United mampu mengatasi pertahanan Madura United setelah Ilija Spasojevic mampu memanfaatkan umpan Stefano Lilipaly dengan sundulan kerasnya. Gol tersebut pun membuat bali United unggul 1-0.

Setelah unggul, bali United terus menunjukan kemampuannya dan tidak mengendurkan serangan sama sekali. Namun, mereka masih cukup kesulitan meladeni perlawanan Madura United untuk menggandakan keunggulan.

Berbagai peluang terus dapatkan oleh Bali United hingga akhir babak pertama. Namun hingga turun minum, tidak ada gol yang dapat kembali tercipta, sehingga Bali United unggul di babak pertama 1-0 atas Madura United.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0817 seconds (0.1#10.140)