Juventus vs Bologna Berakhir Imbang, Allegri Terancam Dipecat

Minggu, 17 April 2022 - 22:03 WIB
loading...
Juventus vs Bologna Berakhir Imbang, Allegri Terancam Dipecat
Pelatih Juventus, Max Allegri. Foto: REUTERS/Massimo Pinca/File Photo
A A A
TURIN - Nasib pelatih Massimiliano Allegri terancam setelah laga Juventus vs Bologna di pekan ke-33 Liga Italia 2021/2022 berakhir imbang 1-1. Pendukung I Bianconeri menuntut Allegri didepak dari kursi pelatih.

Bermain di Allianz Stadium, Turin, Italia, Sabtu (16/4/2022) Juventus sebetulnya tampil dominan sejak awal laga. Hanya saja, peluang-peluang yang mereka dapat tidak ada yang berbuah menjadi gol.



Bahkan, Juventus lebih dulu tertinggal lewat gol Marko Arnautovic di menit ke-52. Anak asuh Allegri baru bisa mencetak gol balasan di menit 90+5 melalui tandukan Dusan Vlahovic.

Celakanya, Bologna sudah bermain dengan sembilan pemain lantaran Gary Medel dan Adama Soumaoro diganjar kartu merah pada menit ke-84. Akibat hasil ini, Juventus telah gagal memenangkan tiga dari lima laga terakhirnya di semua kompetisi.

Mereka tercatat hanya merebut dua kemenangan, dengan dua hasil imbang dan satu kekalahan. Menurut laporan Football Italia, Minggu (17/4/2022), sejumlah pihak merasa kecewa dengan kinerja Allegri.

Salah satu pihak yang paling kelihatan kecewa adalah keluarga pemilik Juventus, Lapo Elkann. Elkann dikabarkan tengah berusaha mendatangkan kembali Antonio Conte.

Suara Elkann sendiri mewakili kekecewaan sejumlah pendukung Juventus. Mereka merindukan pelatih yang dapat memimpin Juventus lebih baik, sehingga memandang Conte sebagai kandidat yang tepat.
(sto)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1790 seconds (0.1#10.140)