Hasil Liga Spanyol, Atletico Madrid vs Espanyol: Los Rojiblancos Menang dengan 10 Pemain
loading...
A
A
A
MADRID - Atletico Madrid menang 2-1 saat menjamu Espanyol pada jordana ke-32 Liga Spanyol 2021/2022. Los Rojiblancos mampu merebut tiga poin meski tampil dengan 10 pemain di Stadion Wanda Metropolitano, Minggu (17/4/2022) malam.
Bermain di hadapan publiknya sendiri, Atletio justru tampak kesulitan untuk menembus pertahanan Espanyol. Justru tim tamu yang tampil lebih dominan di awal-awal babak pertama.
Tapi, secara perlahan armada Diego Simeone mulai mendapatkan ritme permainannya. Hanya saja, belum ada peluang yang berarti dari kedua kesebelasan hingga pertandingan berjalan sampai menit ke-20.
Atletico mendapatkan peluang emasnya di menit ke-35 lewat serangan balik cepat. Sayangnya, Joao Felix gagal mengkonversikan menjadi gol karena tendangannya melambung tinggi.
Memasuki lima menit akhir pertandingan, kedua kesebelasan masih terus jual beli serangan. Namun hingga peluit panjang babak pertama dibunyikan belum ada gol yang tercipta. Atletico dan Espanyol bermain imbang dengan skor 0-0.
Atletico Madrid tetap bermain terbuka pada babak kedua . Tuan rumah berkali-kali mengancam gawang Espanyol. Namun, masih belum bisa mencetak gol.
Atletico akhirnya sukses mengubah skor di menit ke-52. Yannick Carrasco mencatatkan namanya di papan skor yang sekaligus membuat timnya unggul 1-0.
Namun, petaka harus didapat Atletico di menit ke-71. Pasalnya, Geoffrey Kondogbia harus keluar lapangan setelah mendapat dua kartu kuning. Ini membuat mereka berkekuatan 10 pemain.
Itu dimanfaatkan Espanyol untuk mencetak gol penyama kedudukan di menit ke-74. Tendangan bebas Raul de Tomas tidak bisa diantisipasi dengan baik oleh Jan Oblak. Skor pun menjadi 1-1.
Meski hanya berkekuatan 10 pemain, Atletico terus bermain menyerang. Akan tetapi peluang yang mereka dapat belum ada yang berbuah gol. Sempat terjadi drama di menit-menit akhir jalannya pertandingan. Pasalnya, pemain Espanyol diduga melakukan handball.
Ketika wasit meninjau lewat VAR, sang pengadil lapangan menunjuk titik putih di menit ke 90+10. Carrasco yang menjadi eksekutor tak menyia-nyiakan peluang tersebut. Hasilnya, Atletico menang dramatis dengan skor 2-1.
Susunan Pemain Atletico Madrid vs Espanyol:
Atletico Madrid (4-4-2): Oblak, Vrsaljko (Cunha 46’), Savic, Felipe, Renan Lodi (Reinildo 59’); Llorente, Kondogbia, Koke, Lemar (Griezmann 46’), Joao Felix (Carrasco 46’), Angel Correa (Rodrigo De Paul 78’).
Pelatih: Diego Simeone.
Espanyol (4-4-2): Diego Lopez, Fernando Calero, Gomez (Lei Wu 80’), Cabrera, Adria Giner; Gil (Aleix Vidal 46’), Bare (Meleno 61’), Darder, Vilhena (Morlanes 61’); Raul de Tomas, Javi Puado.
Pelatih: Vicente Moreno.
Lihat Juga: LaLiga 2024/25 Kembali Bergulir, Duel Krusial Barcelona! Simak Jadwal dan Link Streaming di Vision+
Bermain di hadapan publiknya sendiri, Atletio justru tampak kesulitan untuk menembus pertahanan Espanyol. Justru tim tamu yang tampil lebih dominan di awal-awal babak pertama.
Tapi, secara perlahan armada Diego Simeone mulai mendapatkan ritme permainannya. Hanya saja, belum ada peluang yang berarti dari kedua kesebelasan hingga pertandingan berjalan sampai menit ke-20.
Atletico mendapatkan peluang emasnya di menit ke-35 lewat serangan balik cepat. Sayangnya, Joao Felix gagal mengkonversikan menjadi gol karena tendangannya melambung tinggi.
Memasuki lima menit akhir pertandingan, kedua kesebelasan masih terus jual beli serangan. Namun hingga peluit panjang babak pertama dibunyikan belum ada gol yang tercipta. Atletico dan Espanyol bermain imbang dengan skor 0-0.
Atletico Madrid tetap bermain terbuka pada babak kedua . Tuan rumah berkali-kali mengancam gawang Espanyol. Namun, masih belum bisa mencetak gol.
Atletico akhirnya sukses mengubah skor di menit ke-52. Yannick Carrasco mencatatkan namanya di papan skor yang sekaligus membuat timnya unggul 1-0.
Namun, petaka harus didapat Atletico di menit ke-71. Pasalnya, Geoffrey Kondogbia harus keluar lapangan setelah mendapat dua kartu kuning. Ini membuat mereka berkekuatan 10 pemain.
Itu dimanfaatkan Espanyol untuk mencetak gol penyama kedudukan di menit ke-74. Tendangan bebas Raul de Tomas tidak bisa diantisipasi dengan baik oleh Jan Oblak. Skor pun menjadi 1-1.
Meski hanya berkekuatan 10 pemain, Atletico terus bermain menyerang. Akan tetapi peluang yang mereka dapat belum ada yang berbuah gol. Sempat terjadi drama di menit-menit akhir jalannya pertandingan. Pasalnya, pemain Espanyol diduga melakukan handball.
Ketika wasit meninjau lewat VAR, sang pengadil lapangan menunjuk titik putih di menit ke 90+10. Carrasco yang menjadi eksekutor tak menyia-nyiakan peluang tersebut. Hasilnya, Atletico menang dramatis dengan skor 2-1.
Susunan Pemain Atletico Madrid vs Espanyol:
Atletico Madrid (4-4-2): Oblak, Vrsaljko (Cunha 46’), Savic, Felipe, Renan Lodi (Reinildo 59’); Llorente, Kondogbia, Koke, Lemar (Griezmann 46’), Joao Felix (Carrasco 46’), Angel Correa (Rodrigo De Paul 78’).
Pelatih: Diego Simeone.
Espanyol (4-4-2): Diego Lopez, Fernando Calero, Gomez (Lei Wu 80’), Cabrera, Adria Giner; Gil (Aleix Vidal 46’), Bare (Meleno 61’), Darder, Vilhena (Morlanes 61’); Raul de Tomas, Javi Puado.
Pelatih: Vicente Moreno.
Lihat Juga: LaLiga 2024/25 Kembali Bergulir, Duel Krusial Barcelona! Simak Jadwal dan Link Streaming di Vision+
(mirz)