Hasil Latihan Bebas 1 MotoGP Prancis 2022: Pol Espargaro Tercepat

Jum'at, 13 Mei 2022 - 19:01 WIB
loading...
Hasil Latihan Bebas...
Pol Espargaro, keluar sebagai yang tercepat pada sesi Latihan Bebas 1 (FP1) MotoGP Prancis 2022/Foto/Twitter
A A A
LE MANS - Pembalap Repsol Honda, Pol Espargaro, keluar sebagai yang tercepat pada sesi Latihan Bebas 1 (FP1) MotoGP Prancis 2022 di Sirkuit Bugatti, Le Mans, Jumat (13/5/2022) siang WIB.

Melaju selama 45 menit, Espargaro tak terlalu agresif dalam sesi ini. Dia baru meroket ke urutan terdepan pada akhir sesi dengan catatan waktu terbaiknya adalah 1 menit 31,771 detik.



Di posisi kedua, ada Alex Rins, yang tampil cukup gemilang sepanjang sesi. Lalu, tempat ketiga dilengkapi oleh Francesco Bagnaia yang berada di depan jagoan Yamaha dan Tuan Rumah, Fabio Quartararo.

Sementara Marc Marquez masih belum mendapat hasil yang memuaskan. Meski sempat berada di depan, dia mengakhiri sesi ini di posisi 13.



Jalannya sesi latihan bebas, pada awal sesi, Marc Marquez langsung tancap gas meninggalkan para pembalap lainnya. Catatan waktunya membuatnya berada di posisi pertama.

Akan tetapi, sepuluh menit sesi berjalan, The Baby Alien –julukan Marquez- tergeser dari singgasananya. Dia dikalahkan oleh pembalap Aprilia, Aleix Espargaro.

Namun, tak lama berselang, Alex Rins gantian mengambil alih posisi pertama. Dia dibuntuti oleh Maverick Vinales dan Fabio Quartararo.

Dua puluh menit sesi tersisa, El Diablo –julukan Quartararo- mampu menjadi yang tercepat. Dia mengalahkan catatan waktu milik Jack Miller dan juga Vinales.

Pada sesi ini, beberapa pembalap terjatuh, yakni dua rider KTM Red Bull, Brad Binder dan Miguel Oliveira serta Franco Morbidelli. Bahkan, Oliveira terjatuh dua kali dalam kurun waktu lima menit.

Marquez pun hampir mengalami nasib yang serupa ketika berbelok di Tikungan 8. Namun, dia mampu mengendalikan motornya sehingga bisa stabil dan tidak terjatuh.

Lima menit jelang sesi berakhir, Rins merangsek naik ke posisi teratas. Tetapi, Miller bisa mengalahkanya hanya selang satu menit saja.

Pada menit-menir akhir sesi, Quartararo sempat kembali ke urutan pertama. Namun, Pol Espargaro membuat kejutan dan mengakhirinya sebagai pembalap tercepat, disusul Alex Rins dan Francesco Bagnaia.

Berikut adalah hasil lengkap Latihan Bebas 1 MotoGP Prancis 2022:

Pos Rider Nat Team Time/Diff Lap Max

1 Pol Espargaro SPA Repsol Honda (RC213V) 1'31.771s 20/21 318k
2 Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) +0.109s 20/21 317k
3 Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP22) +0.122s 21/22 319k
4 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1) +0.141s 20/23 313k
5 Aleix Espargaro SPA Aprilia Racing (RS-GP) +0.162s 21/21 317k
6 Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) +0.171s 20/21 318k
7 Jack Miller AUS Ducati Lenovo (GP22) +0.190s 18/22 319k
8 Maverick Viñales SPA Aprilia Racing (RS-GP) +0.307s 19/20 321k
9 Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP22) +0.341s 23/23 315k
10 Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22) +0.357s 17/19 317k
11 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) +0.394s 20/21 319k
12 Enea Bastianini ITA Gresini Ducati (GP21) +0.484s 18/18 321k
13 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V) +0.495s 21/21 318k
14 Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP22) +0.720s 20/21 315k
15 Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP21)* +0.903s 15/21 319k
16 Andrea Dovizioso ITA WithU Yamaha RNF (YZR-M1) +0.965s 12/21 316k
17 Fabio Di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP21)* +0.984s 21/22 314k
18 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16) +0.985s 21/23 314k
19 Alex Marquez SPA LCR Honda (RC213V) +0.991s 20/21 320k
20 Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1) +1.166s 20/21 311k
21 Miguel Oliveira POR Red Bull KTM (RC16) +1.250s 12/13 320k
22 Remy Gardner AUS KTM Tech3 (RC16)* +1.531s 19/19 315k
23 Raul Fernandez SPA KTM Tech3 (RC16)* +2.380s 10/15 312k
24 Darryn Binder RSA WithU Yamaha RNF (YZR-M1)* +2.853s 18/19 318k
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1376 seconds (0.1#10.140)