Vidal Akui Bertanding di Tengah Pandemi Covid-19 Cukup Menyulitkan Barcelona

Selasa, 23 Juni 2020 - 15:05 WIB
loading...
Vidal Akui Bertanding...
Hasil imbang 0-0 yang ditelan Barcelona di kandang Sevilla pada lanjutan La Liga, masih menjadi perhatian Arturo Vidal. Foto: marca
A A A
BARCELONA - Hasil imbang 0-0 yang ditelan Barcelona di kandang Sevilla pada lanjutan La Liga , masih menjadi perhatian Arturo Vidal. Gelandang serang asal Chile itu membahas perbedaan realitas baru dalam sepak bola.

Vidal mengakui pandemi Covid -19 atau virus Corona yang masih berlangsung sampai saat ini memberi dampak sangat luas. Itu mempengaruhi pula rintangan yang harus dilalui Barcelona selama melakoni laga sisa La Liga, termasuk duel kandang kontra Athletic Bilbao di Camp Nou, dini hari nanti.

(Baca Juga: Jelang Bentrok Bilbao, Pelatih Barcelona Pertanyakan Akurasi VAR di La Liga )

“Ini sangat aneh dan rumit. Dari hal yang harus dilakukan sebelum pertandingan sampai protokol kesehatan yang sudah ditentukan. Ada sejumlah hal yang harus dilakukan dimana sebelumnya tidak pernah terbayangkan,” ucap Vidal, dilansir marca.

Vidal menyebutkan perubahan terbesar yang terjadi akibat penyebaran virus mematikan ini adalah atmosfir saat bertanding. Sekarang terasa sangat hambar ketika merumput yang disebabkan tidak adanya penonton.

“Kehadiran penonton selalu memberi perasaan tersendiri bahkan sebelum Anda memasuki stadion. Sekarang atmosfirnya telah berubah sepenuhnya. Anda tidak lagi mendapat tambahan motivasi dari fans,” lanjut mantan pemain Bayern Muenchen itu.

Gelandang serang berusia 33 tahun itu menyatakan sangat sulit berkonsentrasi ketika tampil di ruangan tertutup. Bahkan, terkadang memicu keengganan untuk turun ke lapangan lantaran kini kurang bisa dinikmati.

Sekarang tidak bisa lagi merayakan bersama fans ketika mencetak gol. Itu terasa sangat menyedihkan sekalipun meraih kemenangan pada akhir laga. “Sepak bola adalah mengenai atmosfir yang diciptakan penonton,” lanjut Vidal.

(Baca Juga: Tidak Pedulikan Rumor Rangnick, Pioli Pilih Nikmati Sukses Milan )

Meski dihadapkan sejumlah kesulitan, Vidal menjamin Barcelona akan tetap bersemangat untuk memenangi pertandingan tersisa La Liga, khususnya kontra Bilbao. Sebab, poin penuh bisa membantu El Azulgrana mendompleng Real Madrid di puncak klasemen sementara.

“Itu akan menjadi pertandingan yang sangat sengit dan berat. Kami harus memperbaiki diri karena Bilbao merupakan tim yang sulit. Kami harus bisa memulihkan diri secepat mungkin diantara jadwal pertandingan,” tandas pemain yang juga pernah membela Juventus itu.
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1050 seconds (0.1#10.140)