Alex Criville Jagokan Fabio Quartararo Menang di MotoGP Jerman 2022

Kamis, 16 Juni 2022 - 23:30 WIB
loading...
Alex Criville Jagokan...
Alex Criville menjagokan Fabio Quartararo menjadi pemenang pada balapan MotoGP Jerman 2022 / Foto: MotoGP
A A A
SACHSENRING - Alex Criville menjagokan Fabio Quartararo menjadi pemenang pada balapan MotoGP Jerman 2022. Alasannya sang legenda lantaran pembalap Monster Energy Yamaha itu dinilai siap untuk bersaing menjadi yang tercepat di Sirkuit Sachsenring.

"Setiap pembalap dapat memilih untuk menang. Fabio Quartararo dan Yamaha-nya mungkin siap bersaing," tutur Criville dikutip dari Motosan, Kamis (16/6/2022).

BACA JUGA: Tanpa Marc Marquez, Pol Espargaro Optimistis Menangi MotoGP Jerman

Di sisi lain, Criville juga tidak menganggap remeh Tim Aprilia dengan pembalapnya Aleix Espargaro, dan Ducati dengan Enea Bastianini. "Saya pikir juga Aprilia dan Ducati. Kami akan melihat apakah Honda dapat menemukan jalan yang benar dan juga Suzuki. Sachsenring adalah sirkuit yang sangat pilot."

Lebih lanjut, Criville mengatakan bahwa Sirkuit Sachsenring merupakan sirkuit yang special. Di mana, sirkuit tersebut bisa memacu pembalap lebih cepat menunggangi motornya.

BACA JUGA: Jelang MotoGP Jerman 2022, Fabio Quartararo Puji Aleix Espargaro

"Sachsenring adalah sirkuit yang sangat spesial. Ini memiliki bagian yang seperti karting, sangat kencang. Di situlah pengemudi membuat perbedaan. Ini memiliki banyak sudut kiri dan hanya tiga sudut kanan, jadi secara fisik juga tidak terlalu menuntut. Sektor terakhir sangat cepat, dengan pengereman yang signifikan," pungkas Criville.

(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1206 seconds (0.1#10.140)