Media Vietnam Keluhkan Fasilitas Hotel dan Lokasi Venue, Shin Tae-yong Minta Panpel Beri Pelayanan Terbaik

Sabtu, 02 Juli 2022 - 15:00 WIB
loading...
Media Vietnam Keluhkan...
Shin Tae-yong memberikan tanggapan keras terkait kritikan pedas yang disampaikan media Vietnam, The Thao, yang membahas mengenai fasilitas yang diberikan Indonesia kepada pasukan Dinh The Nam / Foto: PSSI
A A A
JAKARTA - Shin Tae-yong memberikan tanggapan keras terkait kritikan pedas yang disampaikan media Vietnam, The Thao, yang membahas mengenai fasilitas yang diberikan Indonesia kepada pasukan Dinh The Nam. Pelatih asal Korea Selatan itu menegaskan bahwa dirinya menginginkan semua peserta yang hadir di Piala AFF U-19 2022 tidak ada yang memiliki perasaan ketidaknyamanan.

Media Vietnam tersebut sebelumnya mengeluhkan mengenai jarak lokasi dari hotel yang dihuni pasukan Vietnam U-19 menuju Stadion Patriot Candrabhaga lokasi pertandingan Piala AFF U-19 . Selain itu, mereka melontarkan kritik terkait fasilitas hotel yang didapat oleh Timnas Vietnam jelang pertandingan melawan Timnas Indonesia U-19.

Dalam laporannya The Thao menganggap hotel yang dihuni Vietnam U-19 itu tidak dilengkapi dengan tempat gym yang mendukung. Terlebih, mereka menilai kualitas rumput lapangan stadion tersebut kurang rata.

BACA JUGA: Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF U-19 2022, Sabtu (2/7/2022): Jangan Sia-siakan Kesempatan!

Menanggapi hal itu, Shin Tae-yong turut memberikan pernyataannya. Ia mengatakan, semua tim yang mengikuti Piala AFF U-19 ini harus mendapatkan fasilitas yang terbaik.

"Saya ingin semua tim yang hadir ke Piala AFF U-19 ini tidak ada ketidaknyamanan. Dan semoga semua dapat lapangan latihan yang baik sehingga para pemain semua tim jadi 100 persei kondisinya," papar Shin Tae-yong dikutip dari The Thao, Sabtu (2/7/2022).

Shin Tae-yong menyarankan agar ada usaha yang lebih ekstra dari panitia penyelenggara untuk mewujudkan keinginannya itu. Terlebih, Indonesia sebagai tuan rumah Piala AFF U-19 tahun ini.

BACA JUGA: Timnas Indonesia U-19 vs Vietnam, Shin Tae-yong: Para Pemain Siap Tempur

"Jadi memang perlu ada usaha lebih dari penyelenggara yaitu Indoensia," imbuhnya.

Timnas Indonesia U-19 akan mengawali laga perdana penyisihan Grup A Piala AFF U-19 2022 melawan Vietnam U-19 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (2/7/2022). Laga tersebut berlangsung pukul 20.30 WIB.

(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1921 seconds (0.1#10.24)